Global-News.co.id
TNI

Warga Gotong – Royong Tunjukan Kesiapan Bantu TNI


Gresik – Tahun 2021 menjadi tahun yang bersejarah bagi masyarakat Desa Siwalan Kecamatan Panceng Kabupaten Gresik karena telah dipercaya oleh program kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke- 111 Kodim 0817/ Gresik dari bulan Juni sampai dengan Juli dibidang fasilitas fisik maupun non fisik.

“6 sasaran fisik yang dikerjakan dan beberapa kegiatan non fisik membuat suasana kehidupan Desa Siwalan tidak seperti pada hari – hari sebelumnya. Kesibukan warga dan satgas terlihat disetiap lokasi TMMD, sehingga hal tersebut membangunkan semangat warga desa untuk ikut berperan aktif dalam pembangunan agar Desa Siwalan menjadi lebih maju dalam semua sektor kehidupan.”Kata Kades Siwalan Suhartono, Jum’at (16/7/2021)

Bersatu dalam kebersamaan seluruh warga masyarakat menandakan bahwa kehidupan Desa Siwalan semakin terlihat Ramai dengan kondisi masyarakatnya yang begitu kompak. Termasuk dalam pengerjaan Pavingisasi jalan desa warga tanpa ada perintah setiap hari datang membantu satgas untuk mengerjakan Tanggul Pembatas tanah tersebut dengan gotong royong.(*)

baca juga :

Satgas TMMD Sangat Teliti Sebelum Membeli Material Bangunan

Titis Global News

Masyarakat Pedesaan Merasakan Hasil Pogram TMMD

gas

Satgas TMMD Sambangi Warga Peternak Kambing

Titis Global News