Global-News.co.id
Gresik-Sidoarjo-Mojokerto Utama

Bawaslu Sidoarjo Rekrut Pengawas TPS Secara Terbuka dan Akuntabel

SIDOARJO (global-news.co.id) – Bawaslu Sidoarjo menggelar sosialisasi tentang Rekrutmen Pengawas Tempat Pemungutan Suara ( PTPS) untuk Pemilihan umum tahun 2024 yang dilaksanakan di Hotel Neo, Waru Sidoarjo, Minggu (10/12/2023).

Sosialisasi dalam proses perekrutan anggota PTPS ini dihadiri anggota dan komisioner Bawaslu Sidoarjo, forkopimda, OKP, dan seluruh stakeholder lain.

Acara dibuka oleh Fathur Rohman selaku Koordinator Divisi SDM dan Diklat. Dalam kesempatan itu dia menyampaikan bahwa acara ini digelar dengan tujuan agar dalam rekrutmen PTPS di tingkat desa atau kelurahan dapat dilakukan secara terbuka dan akuntabel.

Fathur juga mengimbau pada pengawas tingkat desa atau PKD untuk lebih selektif dalam penerimaan anggota pengawas TPS. Apakah sudah terdaftar di penyelenggara adhoc atau sudah menjadi saksi di partai politik. Hal ini perlu dicermati bersama. Karena dari 18 partai semua juga akan membutuhkan saksi.

“Rekrutmen PTPS harus benar-benar lebih selektif, karena sudah diatur dalam undang-undang yang baru batas usia minimal 21 tahun sedangkan undang-undang yang lama batas minimal 25 tahun. Oleh karena itu pengawas desa diharapkan dalam perekrutannya dapat lebih diperhatikan”, ujarnya.

Pegiat pemilu, Haidar Munjid menambahkan bahwa pembentukan pengawas TPS serta kedudukan dan fungsi PTPS untuk Pemilu 2924 yakni tentang tata kerja PTPS, susunan, dan tata cara pembentukanya sudah diatur dalam perundang-undangan.

Dikatakan prinsipnya terkait pengawasan harus lebih dicermati dan PTPS paham akan regulasinya, kewenangannya bisa memprotes keberatan jika ada bentuk pelanggaran” jelasnya.

Sementara itu, Danang Abdul Ghani dari Dinas Kesehatan Sidoarjo menyampaikan penyelenggara pemilu tahun ini dihimbau sudah mempunyai BPJS Kesehatan, karena pemerintah sudah gencar dengan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas). Jadi germas harus dilakukan dengan istilah cerdik supaya kesehatan tetap terjaga dan penyakit yang lama jangan sampai kambuh kembali, sehingga pada saat tenaga kita dibutuhkan, tubuh kita tetap sehat dan bugar, pungkasnya. (Win)

baca juga :

Pemkot Surabaya Gerakkan Warga untuk Tangani Sampah di Sungai

Sejumlah Pemimpin Dunia Ucapkan Selamat pada Biden-Kamala

Redaksi Global News

Bank Jatim Fasilitasi PT Astana Shoga Asia Tembus Pasar Bangladesh