Global-News.co.id
TNI

Pembangunan Tembok Penahan Tanah Dikebut Satgas TMMD dan Warga

Gresik – Menjelang penutupan TMMD 111 Kodim 0817/Gresik pengerjaan pembangunan Tembok Penahan Tanah (TPT) di kebut oleh Satgas TMMD dan warga, Kamis (08/07/2021).

Lokasi TMMD 111 di Desa Siwalan, Kecamatan Panceng, Kabupaten Gresik merupakan daerah yang masih pegunungan, karena yang begitu sejuk udaranya, sehingga akan menambah kenyamanan bagi yang tinggal di daerah tersebut.

Para anggota satgas TMMD Kodim Gresik bersama warga telah berbondong-bondong bekerja mengerjakan pembangunan TPT di Desa Siwalan agar tanah tidak terjadi longsor saat musim hujan deras tiba.

“Kita sudah mulai sejak pembukaan TMMD dalam pembangunan TPT ini karena saat ini cuaca tak menentu sehingga takutnya hujan tiba tanah ini akan terbawa air,” kata Serma Jumaidi.

Di pengujung akhir pekan ini Satgas TMMD terus mengebut pengerjaan TPT untuk memberikan pekerjaan yang maksimal sesuai target yang di tentukan. *

baca juga :

Program TMMD ke-111 Kodim Gresik untuk Peningkatan Desa

Titis Global News

Pembangunan Parit Berguna untuk Mencegah Air Menggenangi Permukaan Jalan

gas

Satgas TMMD ke 111, Menimba Ilmu Cara Tanam Jagung

gas