Global-News.co.id
Madura Utama

Bupati Lantik Totok Hartono di Monumen Arek Lancor

Badrut Tamam serahkan SK Pelantikan pada Totok Hartono, disaksikan pejabat lainnya.

PAMEKASAN (global-news.co.id) – Bupati Pamekasan Badrut Tamam Senin (8/7/19) pagi, melantik Ir Totok Hartono MA sebagai Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekdakab) Pamekasan. Totok Hartono yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang itu dilantik bersama 9 orang pejabat lainnya dari eselon II dan III.

Yang menarik pelantikan para pejabat itu tidak dilakukan di Pendopo Kabupaten sebagaimana biasanya, namun dilakukan di ruang terbuka tepatnya di kawasan Monumen Arek Lancor Pamekasan. Pejabat yang dilantik serta undangan lainnya termasuk Bupati dan Wakilnya Raja’e, rela diterpa sinar matahari pagi.

Badrut Tamam mengungkapkan bahwa alasan menjadikan monumen Arek Lancor sebagai tempat pelantikan para pejabat tersebut, karena disekitar kawasan itu terdapat makam para suhadak pejuang kemerdekaan dari Pamekasan. Ditempat itu pulalah terdapat banyak PKL yang harus mendapat perhatian serius.

“Pilihan ditempat terbuka ini jadi bagian dari kita untuk memanggang darah kita agar memiliki semangat kerja yang tinggi. Sebagaimana saya sering katakan dalam berbagai kesempatan, jangan berharap akan membuahkan hasil yang luar biasa jika usahanya biasa biasa saja. Hasil yang maksimal tidak berasal dari usaha yang minimal berasal,” jelasnya.

Dia menegaskan sudah saatnya para pejabat di Pemkab Pamekasan bergeser dari paradigma bekerja biasa menjadi semangat yang luar biasa. Pelantikan pejabat kali ini, kata dia, merupakan mutasi dan pelantikan perdana dari masa kepemimpinannya bersama wakilanya, Raja’e. Karena itu dia berharap momentum pelantikan itu akan dijadikan ikhtiar untuk menggapai Pamekasan yang lebih baik.

“ Mulai saat ini kepada para pejabat yang menyandang jabatan baru, saya minta jadikan jabatan itu sebagai spirit baru. Apalagi karena pelantikan saat ini disaksikan oleh roh para suhadak pejuang kemerdekaan yang dimakamkan disekitar kawasan ini. Begitu juga disekitar kawasan ini banyak PKL yang maknanya harus mereka perhatikan secara serius untuk diberdayakan,” ungkapnya.

Pelaksanaan pelantikan pejabat dalam mutasi kali ini, ternyata tidak seluruhnya menutupi kepentingan pengisian pejabat pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Banyak OPD yang karena pergeseran maka tidak terisi atau dibiarkan kosong.

Menanggapi masalah ini Badrut Tamam mengakui bahwa pada pelantikan kali ini memang masih banyak jabatan pimpinan di OPD yang kosong.

Kepada wartawan yang menemuinya usai pelantikan Badrut Tamam berjanji akan segera menyempurnakan atau mengisi kekosongan itu nanti dalam waktu yang tidak terlalu lama.

“Nanti kita akan isi dalam waktu yang tidak lama. Kita akan upayakan setelah Bapak Wabup datang melaksanakan ibadah haji ke tanah suci Mekkah.“ tandasnya. (mas)

baca juga :

Raih Juara Tiga MTQ Nasional XXVIII, Gubernur Khofifah Ajukan Jatim Jadi Tuan Rumah 2024

Redaksi Global News

Presiden Jokowi Lanjutkan Lawatan ke Ukraina Melalui Polandia

Vaksinasi Penguat, Kota Surabaya Siapkan Strategi Percepatan Pelaksanaan

Redaksi Global News