Global-News.co.id
Sosok Utama

Ajak Bantu Korban Erupsi Semeru

Ashanty saat di lokasi Posko Semeru

ERUPSI Gunung Semeru pada Sabtu (4/12/2021) hingga saat ini telah menarik perhatian banyak orang untuk menggalang dana bantuan bagi korban. Bencana yang mengakibatkan banyak korban jiwa hingga materi tersebut, saat ini tengah jadi sorotan banyak masyarakat Indonesia.

Selain Pemerintah, para relawan hingga artis terjun langsung untuk mengulurkan tangan memberi bantuan. Seperti dilakukan oleh artis Ashanty yang terjun langsung ke Posko Semeru.

Hal ini diketahui dalam unggahan media sosial Instagram pribadi Ashanty yang mencuri banyak perhatian publik pada Rabu (8/12). “Terima kasih para distributorku yang ikut menemani kami dan juga pihak ACT,” tulis Ashanty dalam keterangan Instagramnya.

Ashanty mengisahkan kondisi posko pengungsian korban erupsi Gunung Semeru bersamaan dengan sejumlah unggahan dirinya kala berkunjung ke lokasi tersebut.
Melalui sejumlah unggahan di akun media sosialnya itu Ashanty menyebut sejumlah erupsi masih terjadi dan abu vulkanik masih terasa di lokasi bencana.

“Alhamdulillah sampai ke Posko Semeru. Masih ada beberapa erupsi semalam dan pagi tadi,” tulis Ashanty yang terlihat mengenakan baju hitam, celana cokelat, serta sepasang sepatu bot. Ia juga tidak lupa memakai masker.

“Semoga segera pulih dan bisa beraktivitas kembali. Masker dan kacamata harus dipakai karena tadi keadaan di sana abunya masih terasa,” lanjutnya.

“Semoga segera pulih. Apa pun bantuan dari kita akan sangat membantu, bahkan bisa bicara langsung dan merasakan apa yang mereka rasakan itu dukungan yang luar biasa. Pasca bencana masih banyak yang mereka butuhkan apalagi trauma yang mereka lihat dan alami,” katanya.

Sebelum mengunjungi korban erupsi Gunung Semeru, Ashanty terlebih dahulu mengunjungi korban banjir bandang di Desa Bulukerto, Kecamatan Bumiaji, kota Batu, Malang, Jawa Timur.

“Alhamdulillah bisa menemui keluarga korban yang kehilangan anggota keluarganya. Akibat Korban Bencana Banjir Bandang di Dusun Sambong Tengah Gintung Desa Bulukerto, Kec. Bumiaji Batu, Malang,lokasi pertama kita. Menuju lokasi berikutnya, terakhir ke Semeru..” Tulis Ashanty.  (wis)

baca juga :

Peringatan Dwi Windu Masjid Cheng Hoo Meriah, Sumbang Korban Bencana Rp 800 Juta

gas

Pertamina Dukung Pemerintah Bagikan Paket Konversi BBM ke BBG bagi Nelayan di Pacitan

Redaksi Global News

Peristiwa Kecelakaan Vanessa Angel, Polisi Periksa Sejumlah Saksi

Redaksi Global News