Global-News.co.id
Sport Utama

Livoli Divisi Utama: Ganevo Jogjakarta Terdegradasi

Tim bola voli putra Ganevo Jogjakarta terdegradasi dari Livoli Divisi Utama setelah kalah dari TNI AU

JAKARTA (global-news.co.id) – Tim bola voli putra Ganevo Jogjakarta terdegradasi dari Livoli Divisi Utama setelah kalah dari TNI AU dalam laga perebutan tempat ketiga Pul A.

Bertanding di GOR Sritex Arena Solo, Jawa Tengah, Minggu (23/10/2022), tim asuhan Koko Prasetyo takluk dari TNI AU dengan skor 2-3 (22-25, 24-26, 25-21, 25-21, 12-15).

Ganevo hadir di Livoli Divisi Utama 2022 dengan status tim promosi menggantikan Mabes TNI yang mengundurkan diri. Namun hasil ini membuat mereka harus kembali ke Divisi I pada musim depan.

“Anak-anak Ganevo sudah bermain maksimal. Kekalahan kami saat Akbar Ilham mengalami cedera dan kami dirugikan dengan keputusan wasit saat spike Rachmawan Ade Chandra yang harusnya touch ball dari salah seorang pemain TNI AU,” kata Koko dalam keterangan tertulis, Minggu.

Pada pertandingan lainnya, tim Indomaret Sidoarjo memastikan diri sebagai yang terbaik pada babak reguler putaran kedua usai mengalahkan Berlian Bank Jateng 3-0 (25-17, 25-22, 26-24).

Pelatih Indomaret, Iwan Dedi Setiawan, mengatakan kemenangan di final tak lepas dari tekad kuat anak asuhnya. “Sekaligus juga anak-anak ingin membalas kekalahan dari Berlian pada awal even ini,” ujar Iwan. (ntr, ins)

baca juga :

Wawali Armuji Minta Perlintasan KA Tanpa Palang di Surabaya Didata

Redaksi Global News

PSS Sleman, Bangun Kekompakan dengan Outbound dan Doa Bersama

Redaksi Global News

Nakes di Sidoarjo Dapat Bantuan 1.200 Paket Berisi Daging dan Telur

gas