Global-News.co.id
Sport Utama

Liga 1, Widodo Minta Persita Tingkatkan Konsentrasi demi Putus Kekalahan

DENPASAR (global-news.co.id) – Pelatih Persita Tangerang, Widodo Cahyono Putro, meminta timnya meningkatkan konsentrasi pada setiap laga demi memutus rentetan kekalahan yang mereka rasakan di Liga 1 Indonesia 2021-2022.

Terkini, Rabu (26/1), Persita kalah dengan skor 1-2 dari Persija pada pekan ke-21. Hasil tersebut membuat Persita menelan tujuh kekalahan dari sembilan pertandingan terakhirnya di Liga 1.

“Pemain harus lebih fokus dan konsentrasi,” ujar Widodo dalam konferensi pers virtual usai pertandingan.

Saat melawan Persija, Persita sejatinya memiliki banyak peluang untuk mencetak gol. Skuad Pendekar Cisadane tampil dominan dan menyulitkan lawan.

Akan tetapi, Persija mampu memimpin berkat dua gol dari pemain mudanya. Bek kanan Ilham Rio (20 tahun) merangsek masuk dari sisi kanan untuk mencetak gol ke gawang Persita.

Sementara gol kedua Persija datang dari kesalahan bek Persita Syaeful Anwar dalam mengantisipasi bola. Bola kemudian direbut Taufik Hidayat yang mampu menjebol gawang Persita.

“Kami ketinggalan, padahal penguasaan bola sudah enak dan ada beberapa peluang yang tidak menjadi gol. Itulah kenapa kami mesti mempertajam penyelesaian akhir,” kata Widodo.

Kapten sekaligus bek Persita, Muhammad Toha, mengakui dia dan rekan-rekannya kurang konsentrasi pada beberapa momen saat menghadapi Persija.

“Meski demikian kami sudah berjuang sesuai instruksi. Kami belum beruntung, banyak peluang tapi belum bisa dimaksimalkan. Semoga ke depan kami meraih tiga poin,” tutur Toha.

Persija mengandaskan Persita dengan skor 2-1 pada pertandingan pekan ke-21 Liga 1 Indonesia 2021-2022 di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali Rabu (26/1) malam.

Persija menghadirkan gol berkat sumbangan Ilham Rio dan Taufik Hidayat, sementara Persita membuat gol melalui Taylon Marcolino.

Kemenangan itu membawa Persija naik ke peringkat keenam klasemen sementara Liga 1 setelah mengoleksi 32 poin dari 21 pertandingan. Persita tertahan di peringkat kesembilan dengan 25 poin. (ntr, ins)

baca juga :

Rakor Pelaksanaan Operasi Lilin Mahakam 2021, Jos Soetomo: TNI-Polri Jadi Imun Rakyat 

gas

Walikota Eri Apresiasi Keguyuban dan Kolaborasi Warga Surabaya

Redaksi Global News

Stock Split Buat Saham Lebih Likuid, BNI Targetkan Investor Muda

Redaksi Global News