Global-News.co.id
Indeks Nasional Utama

22 Mei: Tambah 634 Kasus, Positif COVID-19 RI Kini Tembus 20.796 Orang

Update corona di Indonesia hingga 22 Mei 2020.

JAKARTA (global-news.co.id) – Kasus virus corona di Indonesia belum juga melandai. Hingga Jumat (22/5/2020) hari ini tercatat mencapai 20.796 orang positif terinfeksi virus corona baru atau COVID-19.
Juru Bicara Pemerintah Khusus Penanganan COVID-19 Achmad Yurianto menjelaskan berdasarkan hasil pemeriksaan 229.334 spesimen, terdapat penambahan sebanyak 634 orang hari ini.
“Kasus konfirmasi COVID-19 meningkat sebanyak 634 orang, sehingga totalnya menjadi 20.796,” kata Yuri dari Kantor BNPB Jakarta, Jumat (22/5/2020).
Dari jumlah itu, Yuri menyebut ada tambahan 48 orang meninggal sehingga total menjadi 1.326 orang meninggal dunia.
Kemudian, ada tambahan 219 orang yang sembuh sehingga total menjadi 5.057 orangĀ  dinyatakan sembuh. Sementara Orang Dalam Pemantauan (ODP) yang masih dipantau 47.150 ODP dan PDP menjadi 11.028 orang.
Yuri menegaskan pasien positif tersebar merata di 34 provinsi dan 395 kabupaten/kota, ada penambahan sebanyak 3 kabupaten/kota yang baru terinfeksi hari ini.
Data kemarin, jumlah pasien positif virus corona sebanyak 20.162 orang. Dari jumlah tersebut, 14.046 dirawat, 4.838 orang sembuh dan 1.278 orang. ejo, yan

baca juga :

FIFA Matchday: Walikota Surabaya Tak Menyangka Tiket Laga Timnas Vs Palestina Habis Terjual

Piala Afrika, Setengah Lusin Orang Meninggal Saat Kerumunan di Stadion

Redaksi Global News

Liga 1: Imbangi Persebaya, Thomas Doll Puas Performa Persija