PAMEKASAN (Global News)-Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat Pamekasan H Hermanto mengungkapkan terima kasih pada masyarakat atas dukungannya sehingga partainya kini telah memasuki usianya yang ke-15 pada 9 September 2016. Usia yang ke-15 ini dijadikan sebagai pijakan menata dan memperbaiki kinerja pada semua aspeknya.
“Beberapa langkah yang akan kami lakukan adalah melakukan pembenahan kader. Tiap kader akan dipertegas tentang loyalitas, kepedulian dan keaktifannya dalam organisasi. Sehingga nanti Partai Demokrat akan lebih tegap dan jelas arah perjuangannya untuk merebut kembali kejayaan kami,” katanya, Rabu (14/9/2016).
H Hermanto yang juga Wakil Ketua DPRD Pamekasan ini menjelaskan secara nasional partainya tidak akan melakukan perbandingan dengan pemerintahan sekarang, karena masyarakat bisa melihat sendiri. Partai Demokrat tidak akan mengganggu pemerintahan sekarang namun tetap akan mengkritisi, mendorong dan memberi solusi akan persoalan yang dihadapi oleh pemerintahan sekarang.
“Sikap kami secara nasional tentunya sudah bisa dibaca oleh masyarakat. Kami akan tetap jaga konsistensi dalam memperbaiki kehidupan berbangsa dan bernegara ini. Kami tidak akan ganggu, kami berikan solusi, kami kritisi dan kami dorong agar pemerintahan bergerak lebih baik lagi,” ungkapnya.
Terkait dengan kondisi daerah Pamekasan yang pada tahun 2018 mendatang akan menghadapi pilkada, H Hermanto menegaskan partainya akan bersifat terbuka untuk mempersiapkan figur terbaik bagi Pamekasan. Figur itu bisa berasal dari kader partai sendiri maupun figur luar partai yang akan menggunakan partai Demkorat sebagai kendaraan politik.
Meski demikian, lanjut Hermanto, proses itu semuanya yang akan menentukan rekomendasinya adalah Dewan Pimpinan Pusat Partai Demokrat. Dalam penentuan calon kepala daerah ada di tangan DPP, daerah sebagai pelaksana regulasi di bawah. Namun itu semua tetap berdasarkan kepada data dan kondisi kapabilitas dan elaktabilitas figur yang akan diajukan.
“Misalnya apakah figur yang kita ajukan itu dari hasil survei memungkinkan atau tidak. Juga berbagai aspek dan pertimbangan lain yang harus dimasukkan. Jika semuanya itu sudah dijalani, maka siapapun figur yang ada akan kami usung sebagai figur yang akan memimpin Pamekasan nanti,” katanya.
Partai yang didirikan dan kini masih dipimpin oleh mantan Presiden Susilo Bambang Yudoyono ini, di Pamekasan pada dua kali Pemilu Legislatif belakangan ini memperoleh dukungan masyarakat yang cukup yang besar. Dua periode pemilu legislatif, Partai Demokrat Pamekasan mendapat jatah pimpinan DPRD Pamekasan.
Lebih dari itu, salah seorang kader terbaiknya yakni Achmad Syafii kini berhasil menjadi Bupati Pamekasan. Achmad Syafii yang mantan anggota DPR RI dari Partai Demokrat ini terpilih menjadi Bupati Pamekasan masa bakti tahun 2013 hingga tahun 2018 mendatang. (*/mas)