Global-News.co.id
Madura

Pilkades Serentak Aman, Bupati Syafii Puji Kapolres Sugeng Muntaha dalam Pisah Kenal

GN/Masdawi Dahlan Bupati Achmad Syafii (kanan) menjabat Sugeng Muntaha dalam pisah kenal, akhir pekan kemarin.
GN/Masdawi Dahlan
Bupati Achmad Syafii (kanan) menjabat Sugeng Muntaha dalam pisah kenal, akhir pekan kemarin.

PAMEKASAN (Global News)-Bupati Pamekasan Achmad Syafii mengucapkan terima kasih atas jasa dan pengabdian AKBP Sugeng Muntaha selama menjadi Kapolres Pamekasan. Ucapan itu disampaikan Syafii dalam acara pisah kenal jabatan Kapolres Pamekasan dengan jajaran Pemkab Pamekasan di Pendopo Ronggosukowati, Jumat lalu.

AKPB Sugeng Muntaha kini ditarik ke Polda Jatim. Sementara pengantinya adalah AKBP Nowo Hadi Nughroho. Syafii mengatakan selama menjabat sebagai kapolres, Sugeng Muntaha benar benar menunjukkan kinerjanya yang bagus dalam upaya mewujudkan Pamekasan yang aman tertib dan terkendali.

Salah satu bukti yang nyata adalah keberhasilannya mengendalikan keamanan dan  ketertiban pada saat pelaksanaan pilkades serentak tahun lalu. Semuanya berjalan aman dan lancar tak ada riak gangguan keamanan. “Karena itu saya atas nama Pemkab Pamekasan dan masyarakat secara umum menyampaikan terima kasih dan selamat jalan,” kata Syafii.

Selain mengucapkan selamat jalan kepada Sugeng Muntaha Syafii juga mengucapkan selamat datang dan bertugas  menjadi Kapolres Pamekasan kepada AKBP Nowo Hadi Nugroho. Syafii juga berharap sebagaimana yang pernah dilakukan oleh Sugeng Muntaha, dia berharap Hadi Nugroho juga akan bisa melaksanakan tugas dengan baik dan lancar di Pamekasan.

Sugeng Muntaha sendiri mengaku apa yang dilalukannya pengabdiannya selama ini bisa berjakan dengan baik dan lancar tidak lepas dari dukungan semua pihak, baik Pemkab Pamekasan tokoh masyarakat ulama dan masyarakat Pamekasan secara umum. Karena itu dia juga mengucapkan terima kasih atas bantuan, dukungan dan kerjasamanya selama ini.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada semua elemen  masyarakat Pamekasan dan kami juga meminta maaf jika dalam melaksanakan tugas  kami ada kekurangan dan kesalahan. Semoga Pamekasan ke depan nanti akan terus membaik dan kondusif, “ kata pria yang sudah 1,7 tahun menjabat sebagai Kapolres Pamekasani.

Sementara Nowo Hadi Nugroho mengharapkan dirinya juga mendapat dukungan dan bantuan dari elemen masyarakat Pamekasan dalam menjalankan tugasnya sebagai Kapolres Pamekasan menggantikan Sugeng Muntaha. “Partisipasi semua elemen sangat penting untuk menciptakan kondusifitas kehidupan masyarakat,” katanya.

Sementara itu serah terima jabatan dari Sugeng Muntaha kepada Nowo Hadi Nugroho dilaksanakan pada pagi harinya di Aula  Mapolrers Pamekasan dalam kegiatan laporan kesatuan (lapsat). Sugeng Muntaha mengungkapkan lapsat itu dilakukan untuk memberikan gambaran tentang keadaan satuan dan Polsek dan situasi Pamekasan secara umum. Hal itu sebagai acuan bagi pejabat dalam melaksanakan tugasnya.

“Saya berharap lapsat itu nantinya akan menjadi acuan bagi pejabat yang baru nanti dalam melaksanakan tugasnya nanti, “ katanya. Sementara Nowo Hadi Nugroho berjanji akan berusaha melaksanakan tugas dengan maksimal. Karena itu sebagai pejabat baru dia harus berkoordinasi dan bersilaturrahmi dengan seluruh  elemen terkait di Pamekasan. (mas)

 

GN/MASDAWI DAHLAN Bupati Achmad Syafii (kanan) berjabatan dengan Sugeng Muntaha.

 

baca juga :

Tim Seni DIY Disambut Meriah di Gyeongju World Culture Expo 2019

gas

Pameran Produk UKM di Tanah Abang Segera Digelar

Redaksi Global News

KPK Usut Penerimaan Uang Bupati Nonaktif Bangkalan Ra Latif dari Para ASN

Redaksi Global News