Global-News.co.id
Mataraman Utama

TP PKK Pokja I Desa Golan Kec. Sawahan Madiun Gelar Pelatihan Pemulasaran Jenazah


MADIUN (global-news.co.id) – Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Pokja I Desa Golan Kecamatan Sawahan Kabupaten Madiun menggelar pelatihan pemulasaran jenazah di Aula Desa Golan pada Selasa, 8 Oktober 2024.

Adapun peserta pelatihan sebanyak 30 orang yang terdiri dari perwakilan RT, pengurus dan anggota Pokja I. Dengan menghadirkan narasumber dari KUA Kecamatan Sawahan.

Ketua TP. PKK Desa Golan, Sri Hidayati mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan masyarakat dalam mengurus jenazah sesuai dengan tata cara dan tuntunan agama Islam yang benar. Sehingga peserta memahami tentang prosedur yang tepat dalam memandikan, mengkafani, dan menshalatkan jenazah.

“Dengan pelatihan materi teori dan praktek diharapkan warga bisa lebih memahami dan melaksanakan tugas ini dengan baik, sehingga proses pemakaman dapat berjalan lancar dan sesuai dengan ajaran agama Islam,” ujarnya.

Lebih lanjut dikatakan pelatihan ini juga merupakan salah satu inovasi dari TP. PKK. khususnya Pokja I di Desa Golan untuk meningkatkan kompetensi masyarakat dalam bidang sosial kemasyarakatan.

“TP PKK ingin memastikan bahwa setiap anggota masyarakat khususnya Pokja I memiliki pengetahuan yang cukup untuk mengurus jenazah, sehingga dapat memberikan dukungan kepada keluarga yang berduka,” lanjutnya.

Kepala Desa Golan, Sugiyono mengapresiasi kegiatan tersebut. Dia mengungkapkan bahwa pelatihan seperti ini sangat penting dan diharapkan dapat dilanjutkan di masa depan.

“ Tidak hanya ilmu pengetahuan dan ketrampilan saja, pelatihan ini juga sebagai ajang mempererat hubungan sosial antar warga,” katanya

Selain itu, dia juga berharap, dengan adanya kader di tiap-tiap RT, Pemulasaran jenazah daoat berjalan lancar. Hal ini untuk mengantisipasi apabila Modin berhalangan.

” Jadi tidak harus menunggu modin kalah ada warga yang meninggal. Semua bisa ditangani oleh kader di tiap-tiap RT.” pungkasnya. (her)

baca juga :

Gelar Parade Militer, Taliban Pamer Alutsista Bekas AS-Rusia

Redaksi Global News

Di Depan Ahok, Nicke Ungkap Beberapa PR Pertamina

Redaksi Global News

Wabup Sidoarjo Hadiri Gerak Jalan Beregu di Wadungasih

Redaksi Global News