Global-News.co.id
Sport Utama

Mane Gabung Al Nassr, Ronaldo Dapat Tandem Mengerikan

Klub Arab Saudi Al Nassr telah mengumumkan kedatangan Sadio Mane yang akan jadi tandem Cristiano Ronaldo di lini depan Al Nassr. (foto AP)

JAKARTA (global-news.co.id) – Klub Arab Saudi Al Nassr telah mengumumkan kedatangan Sadio Mane yang menjadi partner Cristiano Ronaldo di lini depan pada Rabu (2/8/2023) dini hari WIB.

Mane direkrut Al Nassr dari klub raksasa Jerman, Bayern Munchen, dengan durasi kontrak tiga tahun. Kontestan Saudi Pro League itu merogoh kocek sebesar 35 juta poundsterling atau setara Rp677 miliar.

Mane jadi pemain bintang berikutnya yang didatangkan Al Nassr untuk memperkuat skuad menghadapi musim baru.

Pemain 31 tahun itu mengikuti jejak nama-nama pesepakbola lain seperti Marcelo Brozovic, Seko Fofana, dan Alex Telles yang sudah lebih dulu bergabung dengan Al Nassr.

Mane didatangkan Al Nassr setelah menjalani musim yang mengecewakan di Bayern. Mantan pemain Liverpool itu kesulitan menembus tim inti Die Roten.

Kapten timnas Senegal itu hanya 12 gol dan memberikan enam assist sepanjang musim lalu.

Kendati petualangannya bersama Bayern tak berjalan sesuai harapan, Mane adalah seorang pemain dengan reputasi mengilap. Mantan pemain Southampton itu merupakan bagian dari kesuksesan Liverpool asuhan Jurgen Klopp.

Mane jadi senjata andalan Liverpool di posisi penyerang sayap bersama bintang asal Mesir, Mohamed Salah.

Kehadiran Mane dipastikan akan membuat Ronaldo sumringah. CR7 akan mendapatkan dukungan yang lebih maksimal di lini depan dalam upaya membantu Al Nassr jadi yang terbaik di Saudi Pro League.

Ronaldo masih tampil produktif walau baru direkrut Al Nassr pada Januari 2023. Ia mampu mencetak 14 gol dari 16 penampilan di Saudi Pro League.

Mane juga terbilang tajam sebagai seorang penyerang sayap. Namun lebih dari itu, kedatangan Mane akan membuat Ronaldo lebih dimanjakan di lini depan dan bisa lebih bebas berkreasi di lini depan karena Al Nassr juga sudah memiliki Talisca. (cnn, ins)

 

baca juga :

Simulasi Keadaan Darurat, Warga Berlarian hingga Sesak Nafas di Sekitar Terminal BBM Surabaya

gas

Dubes RRT, dari Cheng Hoo hingga Bertemu Pengusaha

gas

Menko Marvest Sambut Positif Upaya Pengembangan Potensi Kelautan Jember

Redaksi Global News