SURABAYA (global-news.co.id) – Pimpinan DPRD Kota Surabaya mengajak masyarakat memanfaatkan program beasiswa pendidikan SMA/SMK/MA, khususnya bagi warga kurang mampu.
“Ayo daftar, masih ada waktu sampai 7 September. Jika ada kesulitan daftar dan sebagainya, kami siap membantu,” ujar Wakil Ketua DPRD Surabaya Reni Astuti di sela acara jalan sehat warga Putat Jaya Surabaya, Minggu (4/9/2022).
Menurut dia, adanya beasiswa tersebut diharapkan tidak ada lagi warga Surabaya yang tidak lulus SMA sederajat. “Kami minta tolong LPMK, Ketua RT dan RW bisa menyampaikan ke warga,” ucapnya.
Sementara itu, jalan sehat di Putat Jaya diikuti ribuan warga. Selain menyapa dan silaturahim, Reni turut mengecek kondisi pembangunan di kawasan tersebut, seperti perbaikan saluran air yang sedang dalam proses pengerjaan.
Ia mendukung agar Putat Jaya yang merupakan wilayah eks-Lokalisasi Dolly dapat terus maju dan berkembang, khususnya potensi sebagai jujukan destinasi wisata sehingga ekonomi kerakyatan bisa lebih tumbuh, semakin baik dan berkemajuan.
“Semoga Putat Jaya warganya sehat sejahtera, pandemi semakin mereda, ekonominya bangkit, anak-anak sekolahnya juga lancar, Surabaya menjadi kota yang semakin hebat,” kata Reni.
Sementara itu, Kepala Dinas Kebudayaan, Kepemudaan dan Olahraga serta Pariwisata Kota Surabaya, Wiwiek Widayati, sebelumnya mengatakan beasiswa Pemuda Tangguh Surabaya ini kuotanya sebanyak 13.415 siswa.
Kuota yang sudah terpenuhi di gelombang pertama sebanyak 1.421 siswa, dan untuk gelombang kedua masih ada kuota sekitar 11.994 siswa. “Jadi, masih sangat banyak. Silakan dimanfaatkan dan segera daftar,” kata dia. (pur)