Gresik – Program fisik di kegiatan TMMD ke 111 Kodim 0817/Gresik, setelah selesai pemasangan tiang penerangan jalan umum (PJU) selanjutnya dilaksanakan pemasangan Instalasi listrik sepanjang jalan Dusun Selodingin, Desa Siwalan, Panceng,Kabupaten Gresik.Sabtu(03/07/2021)
Salah satu programnya adalah pemasangan PJU di dusun selo dingin yang saat ini telah memasuki proses pemasangan Instalasi listrik dan pemasangan lampu di tiang PJU yang targetnya harus rampung sebelum TMMD ditutup.
Salah satu personil Satgas TMMD Kodim 0817/Gresik Serda Heru Babinsa Ramil 0817/14 Panceng bersama Masyarakat sedang membantu petugas yang sedang melakukan pemasangan Instalasi listrik di tiang PJU.
Serda Heru mengatakan,”saat ini proses pemasangan lampu PJU dalam tahap pemasangan Kabel Instalasinya di sepanjang jalan dusun selodingin berkat partisipasi masyarakat mudah mudahan proses pemasangan lampu PJU lekas Selesai,”UjarNya
Dengan selesainya pemasangan lampu PJU sepanjang jalan Dusun Selodingin yang sebelumnya minim penerangan menjadi terang sehingga masyarakat menjadi nyaman untuk melakukan kegiatan beraktifitas sehari hari.(Penrem84)