GRESIK– Panasnya terik Matahari tidak mengurangi semangat serta kekompakan warga untuk terus melanjutkan pekerjaan pembabatan lokasi Pembuatan Jalan Baru di Desa Siwalan Kecamatan Panceng Kabupaten Gresik Propinsi Jawa Timur.
Waktu pelaksanaan 30 hari satgas telah mempersiapkan segala sesuatunya dalam melaksanakan program Fisik maupun non Fisik, sehingga pada pelaksanaan pekerjaaan semuanya akan berjalan sesuai dengan target yang ditentukan. Pembersihan lokasi tentunya sudah dilakukan oleh warga sebelum TMMD secara resmi Dibuka.
Dengan arahan dari satgas setiap warga mempunyai tugas dan tanggung jawab masing- masing, sehingga ketika dilokasi pekerjaan semuanya dapat bekerja tanpa berebut dan berbenturan ataupun yang kerja terus bekerja yang malas hanya melihat. Di TMMD semua diberikan tanggung jawab masing masing agar semuanya bekerja untuk mempercepat waktu. Semuanya bekerja dalam satu komando, agar dalam bekerja tidak saling menyalahkan ataupun banyak yang ngatur, tetapi mereka bekerja dengan satu arahan yang pasti.
Hal tersebut telah ditekankan oleh satgas kepada warga yang ikut gotong royong agar selalu kompak dan jangan sampai ada yang jadi mandor, namun semuanya harus bekerja sesuai dengan tanggung jawabnya. Sehingga masing – masing akan mengerti akan tanggung jawabnya sekaligus akan mengerti apa yang harus digarap dan harus bagaimana, agar pekerjaan tersebut cepat selesai.
Menurut Kades Siwalan dalam pelaksanaan kegiatan dilokasi, satgas TMMD 111 mengatur cara kerja dan tangung jawab semua warga dengan cukup rapi. “Sehingga sebagai kepala desa saya sangat berterima kasih sekali kepada satgas yang telah memberikan pendidikan berharga kepada warga desa kami. Semoga kebaikan TNI mendapat balasan dari Allah SWT,” ungkap Suhartono, Minggu (27/6/2021). *