SURABAYA (global-news.co.id) – Selebgram Isa Zega akhirnya ditahan setelah menjalani pemeriksaan di Polda Jatim atas dugaan pencemaran nama baik Bos MS Glow Shandy Purnamasari. Isa Zega ditahan di Rutan Perempuan Dittahti Polda Jatim.
Seperti dikutip dari detikJatim, Isa Zega ditahan setelah diperiksa sebagai tersangka dalam kasus yang dilaporkan Shandy Purnamasari. Isa Zega disebut menyerang kehormatan dan nama baik Shandy Purnamasari di media sosial.
“Terhadap tersangka (Isa Zega) sudah dilakukan penahanan,” kata Kasubdit II Siber Direktorat Reserse Siber Polda Jatim AKBP Charles P Tampubolon. Charles menyatakan bahwa penahanan Isa Zega di Rutan Perempuan Direktorat Tahti Polda Jatim itu sesuai dengan kartu identitas kependudukan alias KTP sang selebgram yang memuat jenis kelamin perempuan.
“Sesuai KTP tertulis perempuan. Kami menyesuaikan KTP, ya,” ujar Charles kepada wartawan di Polda Jatim.
Isa Zega sebelumnya sempat optimis tidak akan sampai ditahan. Hal itu karena dirinya merasa tidak melakukan kejahatan besar. Padahal, sudah banyak kasus pencemaran nama baik, pelakunya seringkali ditahan.
“Saya kan tersangka bukan kasus pembunuhan, bukan maling, bukan narkoba, bukan menipu. Selagi kita tidak salah, assalamualaikum. Sudah tersangka bisa tersenyum karena mami ini bukan maling, bukan pembunuh, bukan rampok, bukan koruptor ya sayang ya, gak merugikan negara juga,” kata Isa Zega.
Sebelumnya, Nikita Mirzani juga sempat dipanggil untuk dimintai keterangan sebagai saksi dalam kasus ini pada Rabu (13/11/2024) di Polda Jatim. Nikita Mirzani saat itu dicecar sebanyak 25 pertanyaan.
“Dari pagi saya diperiksa, terkait dengan unggahan fitnah,” kata Nikita Mirzani di Polda Jatim saat itu.
Pada kesempatan itu, Nikita Mirzani menjelaskan masalah yang membuat bos MS Glow itu melaporkan Isa Zega. Isa Zega dilaporkan karena dugaan fitnah.
“(Isa dilaporkan) terkait dengan unggahan fitnah. Nggak (soal ujaran kebencian terhadap produk skincare), tanya aja yang di atas (polisi) deh lebih lengkapnya, takut salah-salah ngomong,” jelas Nikita Mirzani.
Sebelumnya Isa Zega juga diketahui dilaporkan ke Polres Metro Jakarta Selatan oleh Hanny Kristanto buntut dari memakai busana perempuan saat melakukan ibadah umrah. Isa Zega disebut adalah seorang transgender. Laporan tersebut dikonfirmasi oleh PLH Kasi Humas Polres Metro Jakarta Selatan, AKP Nurma Dewi.
“Kemarin datang seorang laki-laki inisial HK untuk melaporkan kasus yang diduga melakukan penistaan agama, terlapornya SI alias IZ” kata AKP Nurma Dewi saat ditemui di Polres Metro Jakarta Selatan, Kamis (21/11/2024).
Hanny Kristanto merasa tersinggung atas perbuatan dari Isa Zega. Pada akhirnya, hal tersebut dilaporkan ke Polres Metro Jakarta Selatan atas dugaan pelanggaran UU Informasi dan Transaksi Elektronik sebagaimana dimaksud dalam Pasal 45A Dan Atau 156A Juncto 28 (2). (det)