SURABAYA (global-news.co.id) – Kemeriahan dan keseruan mewarnai perayaan Hari Ibu 2023 di Jambangan, Surabaya. Tepatnya pada Minggu (17/12/2023) ibu-ibu warga RW 03 Jambangan, Kelurahan Jambangan, Kecamatan Jambangan menggelar even Happy Mother’s Day di Graha Semanggi.
Ketua Panitia, Yanti, mengatakan, momen Hari Ibu tetaplah spesial bagi ibu-ibu terutama warga kawasan RW 03 Jambangan, sebab momen Hari Ibu itu meski diperingati setiap tahun tetap mampu memunculkan beragam pesona dan variasi.
Seperti peringatan Hari Ibu di lingkungan RW 03 Jambangan ini yang begitu seru, heboh dan meriah meski diadakan dalam kondisi yang sederhana. Tidak banyak kegiatan, namun tetap tidak mengurangi kemeriahannya.
Seperti diketahui, RW 03 Jambangan yang diketuai Ir Jamaluddin terdiri dari delapan RT. Sehingga setidaknya ada perwakilan delapan RT di lingkungan RW 03 yang ambil bagian di kegiatan Happy Mother’s Day itu.
Menurut Yanti, pada peringatan Hari Ibu kali ini ada beberapa mata acara yakni lomba merangkai empon-empon, lomba memasak dan menata nasi goreng serta lomba fashion show.
Meski sekadar lomba peringatan Hari Ibu, namun guna menjaga netralitas maka panitia mendatangkan dewan juri dari luar wilayah RW 03. Baik juri fashion show, maupun lomba merangkai empon-empon dan memasak/menata nasi goreng.
“Kita ingin fair, dan ibu-ibu yang hadir dalam acara Happy Mother’s Day ini secara tidak langsung juga bisa menilai. Mana yang baik dan mana yang kurang,” lanjutnya.
Ketua RW 03 Ir Jamaluddin menambahkan, pihaknya senantiasa mendukung apa pun kegiatan yang dilakukan warga, termasuk ibu-ibu di lingkungan RW 03 ini. “Selama itu positif dan demi kemajuan lingkungan, ya kita apresiasi,” ujar Jamal, sapaan akrabnya.
Ke depan, pihaknya tetap welcome pada inisiatif maupun kreativitas warga agar dinamisasi di lingkungan RW 03 tetap terjaga. Berbagai aktivitas warga akan selalu didukung dan diupayakan bisa berjalan baik dan maksimal.
“Lomba atau even seperti ini ‘kan bagus. Membiasakan warga menghadapi even atau lomba yang levelnya lebih tinggi lagi. Ingat, kita ini dikenal kampung lomba dan kerap meraih juara lo,” kata Ketua RW yang terpilih lagi pada periode keduanya itu. (edt)