Global-News.co.id
Sport Utama

Liga 1: Pesut Etam Fokus Evaluasi

Tim Borneo FC fokus membenahi kelemahan menjelang putaran II Liga I

SAMARINDA (global-news.co.id) – Setelah libur Natal dan pergantian tahun, skuad Borneo FC Samarinda dijadwalkan kembali berlatih di Stadion Segiri, Rabu (4/1/2023). Diego Michiels dkk bersiap menyambut putaran kedua BRI Liga 1 2022/2023.

Asisten Pelatih Borneo FC, Akhyar Ilyas, menuturkan, timnya bakal melakukan persiapan lebih matang. Sebab target mengejar gelar juara akan diperjuangkan maksimal.

“Kami sepakat untuk terus bersaing di papan atas. Menjaga konsistensi performa dengan harapan bisa kembali ke peringkat pertama,” ucap Akhyar.

Putaran pertama, Borneo FC memang sempat mencicipi puncak klasemen. Namun performa yang tidak konsisten membuat posisi tersebut bergeser.

“Evaluasi sudah kami lakukan. Tinggal mengaplikasikan di lapangan saat berlatih bersama,” terangnya.

Ditambahkan Akhyar, semua lini mendapat sorotan. Dia berharap setelah evaluasi dilakukan, skuad bisa bertambah kuat dan solid.

“Besar harapan kami dari staf pelatih, semua pemain bisa ikut termotivasi. Kembali berjuang bersama menunaikan target dari manajemen,” ujarnya. (lib, pet)

baca juga :

SIG Akselerasi Dekarbonisasi dan Transisi Energi Hijau untuk Operasional Pabrik di Tuban

Redaksi Global News

Bupati Baddrut Tamam Serahkan Jaminan Kematian Pegawai Non-ASN

gas

Dampak Covid-19, Pengguna Internet Banking BRI Meningkat