Global-News.co.id
Gresik-Sidoarjo-Mojokerto TNI Utama

Kapolresta Sidoarjo Sua Warga Pedesaan, Bamag Apresiasi Pengamanan

SIDOARJO (global-news.co.id)
Berolahraga sepeda sore hari, Selasa (3/1/2023), Kapolresta Sidoarjo Kombespol Kusumo Wahyu Bintoro menyempatkan diri bertatap muka ngobrol seputar Kamtibmas bersama warga Dusun Bulang, Desa Kloposepuluh, Kecamatan Sukodono.

Kegiatan ini rutin dilakukan untuk membuka kesempatan lebar bagi masyarakat, terlebih warga yang ada di pedesaan apabila ada permasalahan seputar Kamtibmas di wilayahnya. Serta semakin mendekatkan Polri dengan masyarakat.

Sejumlah warga setempat pun tidak menyiakan kesempatan untuk menyampaikan unek-unek langsung ke Kapolresta Sidoarjo. Mulai dari seputar mekanisme pengurusan SIM, biaya SIM hingga laporan kehilangan sepeda motor.

Kombes Pol. Kusumo Wahyu Bintoro mengatakan apabila ada problem seputar gangguan Kamtibmas atau lainnya, selagi dapat diselesaikan secepatnya pihaknya siap membantu. Hingga dicarikan solusi bersama-sama.

“Anggota kami di Polresta Sidoarjo maupun Polsek jajaran juga agar terus menggiatkan patroli Kamtibmas, khususnya para Bhabinkamtibmas agar bersinergi dengan Babinsa maupun perangkat desanya. Aktif selalu hadir di tengah warga di wilayahnya,” lanjutnya.

Selain berkomunikasi bersama warga, Kapolresta Sidoarjo juga membagikan bantuan sosial berupa paket sembako dan snack.

Bamag Sidoarjo Apresiasi Pengamanan Natal 2022

Sementara terkait pelaksanaan ibadah umat Kristen di Hari Raya Natal 2022 yang berjalan lancar dan damai di Kabupaten Sidoarjo, serta upaya maksimal pengamanan Tahun Baru 2023 mendapatkan apresiasi.

Apresiasi tersebut diberikan Badan Musyawarah Antar Gereja (Bamag) Kabupaten Sidoarjo, kepada pihak Polresta Sidoarjo. Selasa (3/1/2023), Ketua Bamag Kabupaten Sidoarjo Pendeta Bambang Sihombing menemui Kapolresta Sidoarjo Kombespol Kusumo Wahyu Bintoro.

Pendeta Bambang Sihombing mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih atas upaya maksimal dalam hal pengamanan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 yang dilakukan Polri. “Kami mewakili umat Kristiani se-Kabupaten Sidoarjo mengapresiasi kepada Polresta Sidoarjo beserta jajaran, sehingga dapat beribadah dan merayakan Natal dengan lancar dan damai,” ungkapnya.

Menerima kunjungan dari Bamag Kabupaten Sidoarjo, Kapolresta Sidoarjo mengucapkan terima kasih atas perhatian dan kerja sama umat Kristen Sidoarjo serta masyarakat.

Ia menyampaikan, keberhasilan pengamanan Natal 2022 dan Tahun Baru di wilayahnya tidak semata peran Polri, melainkan berkat solidnya sinergitas TNI-Polri, #polrestasidoarjo, Forkopimda Kabupaten Sidoarjo, tokoh agama, stakeholder terkait dan semua masyarakat Kabupaten Sidoarjo. (*)

baca juga :

Libur Nataru: Cak Eri Rekomendasikan Objek Wisata Surabaya

Redaksi Global News

Agresi Israel ke Gaza Makin Gila, Hamas Mulai Rekrut Milisi di Lebanon

Redaksi Global News

Lingkungan Bersih, Tinggal Pun Nyaman

gas