Global-News.co.id
Sport Utama

Gelar TC Di Pati, Pelatih Baru Barito Putera Gabung Kamis

Laskar Antasari sedang menjalani TC di Pati, Jawa Tengah

PATI (global-news.co.id) – Teka-teki siapa pelatih kepala baru PS Barito Putera segera diketahui. Meski belum diketahui identitasnya, namun dipastikan pelatih baru Laskar Antasari ini akan hadir pada pertengahan pekan dan langsung bergabung bersama tim yang sedang menjalani TC di Pati, Jawa Tengah.

“Pelatih kepala datang hari Rabu, jadi Kamis sudah gabung tim,” kata pelatih sementara Barito Putera, Vitor Tinico usai menjalani latihan perdana pada pemusatan latihan tim di training center Gelora Soekarno di Desa Mojoagung, Kecamatan Trangkil, Kabupaten Pati, Selasa (20/9/2022) sore.

Diakui Vitor Tinico, ada banyak hal yang harus diperbaiki dari tim pada masa jeda kompetisi momen FIFA match day kali ini.
“Rencananya kami menjalani TC di Pati ini selama sekitar enam hari–hingga Minggu (25/9/2022). Tiga hari latihan pagi-sore, sedangkan hari lainnya latihan sore saja,” ucap dia lagi.

Mengenai pemilihan Pati sebagai lokasi pemusatan latihan, dia mengatakan bahwa timnya dapat lebih fokus berlatih dengan sejumlah faktor pendukung yang ada.

“Kita bisa lebih fokus dengan menggelar latihan di Pati. Kondisi di sini juga mendukung karena ada banyak lapangan bagus di tempat ini serta juga ada fasilitas gym,” kata Vitor.

Menggelar TC di Pati, PS Barito Putera membawa 24 pemain termasuk empat pemain asingnya. Mulai dari Renan Alves, Rafinha, Mike Ott serta Rafael Silva. “Untuk Rafael Silva, dia baru datang sore ini dan mulai berlatih bersama tim mulai Rabu (21/9/2022)),” kata Vitor.

Selama di Pati, dia menegaskan jika semua aspek menjadi bahan yang akan diasah oleh Bayu Pradana dkk. Mulai dari taktikal hingga kebugaran.

Barito Putera saat ini tengah berjuang untuk dapat menaikkan posisi mereka di klasemen sementara yang ada di zona merah. Hingga pekan ke-10, tim dengan warna kebesaran kuning ada di peringkat ke-17 alias dua terbawah dengan nilai empat hasil dari sekali menang, sekali imbang dan tujuh kali kalah. (lib, bto)

baca juga :

Ambisi Besar Bali United Kalahkan Madura United

Redaksi Global News

SIG Serahkan Bantuan Mobil Tangki Air dan Alat Pemanen Padi di Trenggalek dan Pacitan

Redaksi Global News

Polisi Akan Usut Temuan PPATK soal Uang Kasino Kepala Daerah

Redaksi Global News