Global-News.co.id
Kesehatan Utama

BOR Rumah Sakit di Jatim Masih Aman

SURABAYA (global-news.co.id) – Kendati kasus Covid-19 di Jawa Timur dalam kondisi naik turun, Bed Occupancy Rate (BOR) atau ketersediaan bed di rumah sakit masih dikatakan aman.

Rata-rata tambahan BOR yakni 32,64% per minggu. Di mana BOR Isolasi di RS berada di angka 38%, BOR ICU RS mencapai 34%, BOR Isolasi Terpusat (Isoter) mencapai 25% dan BOR RS Darurat Covid-19 sebesar 13%. Angka ini masih di bawah standar WHO, yaitu masih di bawah 60%.

Meskipun demikian, Pemprov Jatim terus mengingatkan masyarakat untuk tetap waspada. Data Satgas Covid-19 Jatim, Kamis (24/2), kasus Covid-19 di Jawa Timur bertambah masih bertambah. Hari ini, kasus aktif Covid-19 di Jatim tercatat 35.177.

Saat ini zona kuning di Jatim tercatat sebanyak 9 kabupaten/kota, yakni Trenggalek, Pacitan, Kota Blitar, Ngawi, Tuban, Pamekasan, Ponorogo, Blitar, Sumenep.

Sedangkan zona orange sebanyak 29 kabupaen/kota, yaitu Kota Pasuruan, Tulungagung, Kota Malang, Probolinggo, Nganjuk, Bojonegoro, Kota Surabaya, Kota Mojokerto, Jombang, Kota Probolinggo, Lamongan, Magetan, Bangkalan, Pasuruan, Kediri, Lumajang, Kota Madiun, Kota Batu, Banyuwangi, Gresik, Mojokerto, Sampang, Malang, Jember, Sidoarjo, Kota Kediri, Situbondo, Bondowoso, Madiun.

Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa, pun telah meminta agar wilayah di Jatim yang persentase vaksinasi dosis 2 baik umum maupun lansia, serta dosis 3 atau booster dan vaksinasi anak yang masih rendah untuk melakukan percepatan.

“Hal ini penting mengingat 92% kasus kematian di Jatim akhir-akhir ini adalah kasus komorbid, lansia dan lebih dari separuhnya belum tervaksinasi penuh,” katanya. (jnr, jtm)

baca juga :

Proyek Flyover JLLB Dikebut, DPRD – Pemkot Siapkan Nama Jalan Baru

Redaksi Global News

Erupsi Semeru, 41,14 Ton Pakaian untuk Penyintas Sudah Bersih dan Rapi

Redaksi Global News

Liga 1: Sebelum Away ke Jakarta, Manajemen Persebaya Bakal Panggil Tim Pelatih