Global-News.co.id
Sport Utama

Aji Waspadai Gaya Permainan Persipura

Skuad Persebaya mewaspadai gaya permainan Persipura Jayapura

DENPASAR (global-news.co.id) – Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso mengaku waspada terhadap perubahan gaya permainan Persipura Jayapura di bawah arahan pelatih anyar Angel Alfredo Vera jelang duel pada pekan 23 Liga 1 2021/2022 di Stadion Gelora I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Minggu (6/2) malam.

Ia sudah menyiapkan strategi antisipasi meredam permainan Persipura yang lebih agresif di putaran kedua ini. Menghadapi Persipura yang dihuni pemain-pemain yang memiliki kemampuan individu cukup bagus, para pemain Bajul Ijo dipastikan tidak akan menerapkan man to man marking.

“Saya lihat Persipura sebelumnya berbeda dengan Persipura yang dulu. Setelah pergantian pelatih cara bermain dan fighting spirit saya lihat berbeda. Kami harus antisipasi itu dalam pertandingan besok malam,” kata mantan pelatih Persela Lamongan itu.

“Secara keseluruhan kami tidak pernah menggunakan taktikal man to man marking. Meskipun menurut saya ada pemain yang berbahaya tetapi kita tetap tidak menggunakan man to man marking,” sambungnya.

Di sisi lain Aji merasa bersyukur para pemain yang dipanggil untuk bergabung dengan Timnas Indonesia U-23 yakni Rachmat Irianto, Rizky Ridho, dan Marselino Ferdinan masih bisa membela tim. Tenaga ketiganya sangat dibutuhkan saat menghadapi Persipura.

“Saya sampaikan pemain timnas belum bergabung. Mereka bergabung setelah pertandingan lawan Persipura. Rian (Rachmat Irianto), Marselino (Ferdinan), dan (Rizky) Ridho belum bergabung timnas dan mereka bergabung setelah lawan Persipura,” ujar Aji. (lib, sba)

baca juga :

Pemkot Surabaya: Walikota Eri Beri Sanksi Berat ASN Terlibat Pungli

Redaksi Global News

Kapolresta Sidoarjo Sapa Warga Desa dan Salurkan Bansos

Hari Bhayangkara Ke-75, Aksi Simpatik Polresta Sidoarjo Edukasi Prokes di Sekitar Tempat Ibadah

gas