Global-News.co.id
Nasional Utama

Ketua dan Pengurus PWI Periode 2021-2026 Resmi Dikukuhkan

Pengurus PWI Jatim dikukuhkan Ketua PWI Pusat Aral S Depari, Rabu (12/1)

SURABAYA (global-news.co.id) – Ketua dan pengurus Persatuan Wartawan Indonesia Jawa Timur (PWI Jatim) periode 2021-2026 resmi dikukuhkan oleh Ketua Umum PWI Pusat, Atal S Depari, di Hotel Grand Mercure Surabaya, Rabu (12/1). Pengurus PWI Jawa Timur di bawah komando Lutfil Hakim, bertekad meneguhkan insan pers yang sehat, cerdas dan berwibawa.

Pada kesempatan itu, Lutfil Hakim mengajak para insan pers utamanya yang tergabung dalam PWI Jatim terus memperhatikan hal tersebut. Menurutnya penting, lantaran ruang publik terkait informasi saat ini menghadapi situasi luar biasa. “Pers harus cerdas, karena bertugas memberikan bimbingan kepada masyarakat, memberikan penerangan dan konfirmasi di tengah ruang publik,” kata Lutfil

Ia menyampaikan sebagai insan pers, pihaknya bertekad terus menjaga kompetensi, menjaga niat baik dalam berkarya serta etika. Termasuk kompeten sebagai pihak untuk kontrol sosial. Kritis tetap diperlukan dalam semangat membangun. “Maka, pers harus independen, harus objektif, tidak menjaga jarak tapi pers harus betul-betul menunjukkan pada publik tentang kebenaran berita,” tutur dia.

Lutfil juga mengingatkan pentingnya mengambil peran di berbagai sektor kehidupan berbangsa dan bernegara. Harapannya, mampu hadir menjadi solusi bagi persoalan bangsa, lewat tugas dan fungsi.

Suasana pelaksanaan pengukuhan di Hotel Grand Mercure Surabaya, Rabu (12/1).

Ketua PWI Pusat, Atal S Depari dalam kesempatan yang sama menuturkan, pihaknya mengapresiasi kepengurusan PWI di Jawa Timur. Apalagi, jumlah anggotanya besar, berkisar 1.300 anggota. Sedangkan kepengurusan mencapai lebih dari seratus orang. “Jawa Timur luar biasa buat PWI. Karena, jumlah pengurusnya banyak saya yakin sekali bahwa PWI di Jawa Timur akan tumbuh sehat karena banyak yang ngurus,” ucapnya.

Sementara itu, Gubernur Khofifah Indar Parawansa juga mengucapkan selamat kepada pengurus dan anggota PWI Jawa Timur. Khofifah menyampaikan, pihak Pemerintah Provinsi siap membantu PWI Jawa Timur untuk meningkatkan sinergitas antara pemerintah dengan para wartawan, khususnya anggota PWI.

Gubernur Khofifah juga menyatakan, siap membantu meningkatkan kompetensi wartawan dalam bidang-bidang terkait sehingga wawasan dan kompetensi para wartawan PWI Jawa Timur semakin meningkat.

Ia berharap, seluruh stakeholder dan PWI Jawa Timur terus bekerja-sama meningkatkan dan mendukung program Jatim Bangkit sehingga Jawa Timur senantiasa menjadi provinsi terbaik. (fan)

baca juga :

Fattah Jasin : “Pemkab Pamekasan Dukung Alih Status IAIN Jadi UIN Madura”

gas

Unair Sabet Juara Umum Ajang KMI Award 2020

Redaksi Global News

Tragedi Kanjuruhan: Ketum PSSI Diperiksa Selama Lima Jam di Polda Jatim

Redaksi Global News