Global-News.co.id
Nasional Politik Utama

Presiden Jokowi Secara Resmi Buka Muktamar ke-34 Nahdlatul Ulama

Presiden Jokowi saat membuka Muktamar ke-34 Nahdlatul Ulama, Lampung Tengah, Lampung, Rabu (22/12). (tangkapan layar, foto: Ant)

JAKARTA (global-news.co.id) – Presiden RI Joko Widodo secara resmi membuka Muktamar Ke-34 Nahdlatul Ulama (NU) yang diselenggarakan di Lapangan Pondok Pesantren Darussaadah, Kecamatan Gunung Sugih, Kabupaten Lampung Tengah, Rabu (22/12).

“Dengan mengucap bismillahirohmanirohim, pada pagi hari ini, saya secara resmi membuka Muktamar Ke-34 Nahdlatul Ulama,” ujar Presiden dalam sambutannya di acara Muktamar NU yang disaksikan melalui kanal Youtube Sekretariat Presiden di Jakarta, Rabu.

Presiden dalam sambutannya menyampaikan rasa terima kasih kepada NU yang telah membantu pemerintah dalam menangani Covid-19 dan menyukseskan program vaksinasi.

Presiden juga berterima kasih atas kiprah NU yang terus mengawal kebangsaan, toleransi, kemajemukan, UUD 1945, kebinekaan, dan NKRI.

“Kita harapkan dengan itu kita terus bisa menjaga dan merawat bangsa dan negara yang kita cintai,” ujar Presiden.

Presiden menghadiri Muktamar Ke-34 Nahdlatul Ulama (NU) didampingi Ibu Negara Iriana Joko Widodo. Selain Presiden, turut hadir Wakil Presiden RI Ma’ruf Amin beserta istri Wury Ma’ruf Amin. (ntr, ins)

baca juga :

Disebut BPS Daerah Termiskin Keempat di Jatim, DPRD Tantang Buka Data

Redaksi Global News

All England 2023: Mentalitas Jadi Kunci Ginting Lewati Hambatan

Redaksi Global News

Umrah Ditutup, KBRI Istanbul Koordinasi dengan Turkish Airlines Pulangkan WNI

Redaksi Global News