Global-News.co.id
Nasional Utama

Erupsi Semeru, Tagana Jatim Dirikan Dapur Umum untuk Korban

Tagana Dinsos Jatim buka dapur umum untuk korban terdampak letusan Gunung Semeru

LUMAJANG (global-news.co.id)  – Taruna Siaga Bencana (Tagana) Dinas Sosial Provinsi Jatim membuka dapur umum (DU) untuk korban terdampak letusan Gunung Semeru, Sabtu (4/12) sekitar pukul 15.00 WIB.

“Saat ini Tagana Jawa Timur langsung bergerak ke lokasi bencana,” ujar Kepala Dinas Sosial Jatim, Dr Alwi, Sabtu (4/12) malam.

Menurut Alwi, tim Tagana Dinas Sosial Jatim mendirikan DU ini untuk memenuhi kebutuhan logistik pengungsi di Kecamatan Pronojiwo dan Candipuro.

DU Tagana Dinsos Jatim ini selain menyediakan makanan untuk kebutuhan sekali makan para pengungsi, juga membagikan masker untuk para relawan dan pengungsi. Saat ini tim DU sudah membawa persediaan bahan makanan yang cukup untuk memenuhi kebutuhan selama beberapa hari ke depan

Sementara itu, Tagana Kota Batu juga menurunkan pasukannya dengan membawa bantuan sayur. Dalam aksi pembukaan DU ini Tagana Jatim juga dibantu oleh Tagana Lumajang, Jember, Probolinggo dan Pasuruan.

“Saat ini Jembatan Gladak Perak putus, yang menghubungkan Kec. Pronojiwo dan Kec. Candipuro Lumajang. Oleh karena itu diperkirakan pengungsinya relatif banyak, baik jumlah maupun lokasinya,” kata Alwi.

Menyikapi hal itu, Tagana Malang dminta untuk membuka DU ke wilayah Desa Supit Urang, Lumajang. (ins, kmf, jtm)

baca juga :

Polwan Sidoarjo Anjangsana ke Purnawirawan dan Anggota Yang Sakit

Redaksi Global News

Jafri Sastra Benahi Konsentrasi dan Fokus Pemain Persela

Redaksi Global News

Inggris Mengaku Menghadapi Titik Kritis Pandemi Covid-19

Redaksi Global News