Global-News.co.id
Ekonomi Bisnis Mataraman Utama

Wabup Tulungagung Resmikan Listrik Masuk Desa di Dusun Sumber

Wabup Drs Gatut Sunu Wibowo, SE didampingi GM PT PLN UID Jatim Adi Priyanto, Kades Tugu Parlan saat menabuh gong

TULUNGAGUNG (global-news.co.id) – Wakil Bupati Tulungagung Gatut Sunu Wibowo, SE meresmikan listrik masuk desa yang bertempat di Balai Desa Tugu, Kecamatan Sendang, Jumat (26/11) mulai pukul 09.00 WIB.

Tampak hadir General Manager PT PLN UID Jawa Timur Adi Priyanto, Manager PLN UP3 Kedir, Edi Cahyono beserta jajaran, Forkopimcam Sendang, Kepala Desa Tugu Parlan, Kepala Perangkat Daerah terkait dan tamu undangan warga Dusun Sumber, Desa Tugu, Kecamatan Sendang.

General Manager PT PLN UID Jawa Timu, Adi Priyanto, menyampaikan, listrik merupakan kebutuhan primer yang dapat meningkatkan kualitas kehidupan masyarakat yang mana setiap warga berhak mendapat akses ini tanpa terkecuali.

Sebagai salah satu upaya tersebut, sekaligus meningkatkan rasio elektrifikasi PLN menggencarkan program listrik desa. Program listrik desa ini dari alokasi Penyertaan Modal Negara (PMN) untuk projek-projek kelistrikan termasuk di dalamnya listrik desa.

Dusun Sumber telah dialiri listrik dengan jaringan tegangan menengah (JTM) sepanjang 0,959 kms jaringan tegangan rendah (JTR) sepanjang 1.410 kms, 1 buah trafo dengan
kapasitas 50 KVA. Dusun Sumber ini masuk wilayah kerja PLN ULP Tulungagung yang membawahi 10 kecamatan dan 141 desa dengan jumlah pelanggan 184.383.

Peresmian listrik masuk desa di Dusun Sumber

Adi juga menambahkan, melalui berbagai upaya elektrifikasi yang telah PLN gencarkan, dapat disampaikan per Oktober 2021 Rasio Elektrifikasi Kabupaten Tulungagung sebesar 107,09% yang dalam artian sudah baik. “Sehingga dimohon sinergi dan kerjasama Pemerintah Kabupaten Tulungagung guna mendata warganya yang belum berlistrik dan segera kami upayakan untuk terealisasi,” ujarnya.

Sambutan Bupati Tulungagung yang dibacakan Wabup Gatut Sunu Wibowo, SE menyatakan, Dusun Sumber telah dialiri listrik melalui program Listrik Desa dari PT PLN. “Pemerintah Kabupaten Tulungagung mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya atas peran serta PLN yang berkenan memberikan bantuan Listrik Desa,” kata dia.

Kegiatan seperti ini selalu diharapkan dari semua pihak, karena hal ini merupakan salah satu bentuk tanggung jawab sosial dari BUMN dan Pemerintah Daerah kepada masyarakat dalam menuntaskan persoalan kebutuhan dasar warga.

Diharapkan akan memberikan dampak positif bagi masyarakat dalam menjalankan aktivitas perekonomian, sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan, menunjang kegiatan pendidikan, keterbukaan informasi, serta menunjang kegiatan lainnya seperti kegiatan hiburan.

Di akhir rangkaian acara Wabup Drs Gatut Sunu Wibowo, SE didampingi GM PT PLN UID Jawa Timur Adi Priyanto, Kepala Desa Tugu Parlan melaksanakan peresmian listrik masuk desa di Dusun Sumber dengan ditandai tabuh gong. (ins, tua)

baca juga :

Daud Yordan Dibawa ke Jajaran Petinju Top Dunia

Redaksi Global News

Liga Voli Korea: Kabar Gembira bagi Megawati Dkk, GS Caltex Tumbang

Redaksi Global News

Malaysia Masters: Fajar/Rian Rebut Juara Usai Tekuk The Daddies