Global-News.co.id
Sosok Utama

Gotong Royong di Hari Pahlawan

Krisdayanti

PENYANYI sekaligus anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR), Krisdayanti (KD) memaknai peringatan Hari Pahlawan dengan semangat bergotong royong. Mengenang jasa para pahlawan dengan cara menghormati dan melanjutkan perjuangan mereka untuk Indonesia.

Untuk itu, di Hari Pahlawan tahun 2021 yang masih di tengah pandemi Covid-19, semangat gotong royong sangat penting untuk bangkit dari keterpurukan akibat wabah tersebut.

“Nilai-nilai kepahlawanan tumbuh dan bersemi di tengah beragam kesulitan masyarakat menghadapi pandemi. Mari bahu membahu di tengah pandemi sebagai penguat tradisi gotong royong dan bentuk solidaritas sosial,” kata KD dalam keterangannya pada Instagram, Rabu (10/11).

Nilai kepahlawanan itu, kata KD, perlu dirawat sekalipun kelak Indonesia tidak lagi dalam masa pandemi Covid-19. Ibu empat anak ini pun mengucapkan selamat Hari Pahlawan untuk bangsa Indonesia.

“Selamat hari pahlawan, Merdeka!” ujar istri Raul Lemos ini menutup ucapannya di Hari Pahlawan tahun 2021 yang bertema Pahlawanku Inspirasiku.

Bicara soal usaha bersama menghadapi pandemi, Krisdayanti baru-baru ini menekankan pentingnya vaksinasi Covid-19 pada anak-anak. Mengingat pembelajaran tatap muka mulai dilaksanakan lagi di kuartal terakhir 2021. Terlebih lagi, menurutnya, vaksinasi tersebut salah satu langkah mengantisipasi gelombang ketiga Covid-19.

“Vaksinasi anak-anak menjadi salah satu langkah pencegahan terjadinya covid-19 gelombang III. Karena pelaksanaan sekolah tatap muka, penurunan level PPKM dan kebijakan pelonggaran aktivitas lainnya, harus didukung dengan peningkatan herd immunity, sehingga baik orang tua maupun anak bisa lebih terhindar dari penularan,” katanya. “Tetapi jangan sampai karena adanya vaksin untuk anak, mengurangi kewaspadaan orang tua,” tegasnya.

Sebelumnya Kepala Badan POM RI, Penny K Lukito telah mengumumkan secara resmi persetujuan penggunaan Vaksin Sinovac (Vaksin Coronavac produksi Sinovac Life Science Co., Ltd China dan Vaksin Covid-19 PT Bio Farma) untuk anak usia 6-11 tahun pada konferensi pers secara daring, Senin 1 November 2021.

Persetujuan tersebut diperoleh setelah dilakukan pembahasan dan pengkajian bersama Tim Komite Nasional Penilai Khusus Vaksin Corona Virus Disease 2019 (COVID-19) terhadap aspek khasiat dan keamanannya.

Dengan adanya persetujuan ini, maka vaksin Sinovac adalah vaksin yang pertama disetujui untuk digunakan pada anak usia 6-11 tahun. Menurut Krisdayanti, sekitar 25 juta anak akan divaksin nantinya dengan Sinovac. Proses vaksinasi juga wajib mengantongi izin dari orang tua. (tmp)

baca juga :

Generasi Milenial Belajar pada Maestro di Festival BYCN

Redaksi Global News

Presiden Meresmikan Bendungan di Sultra dan Jateng

Redaksi Global News

Belasan PNS di Lamongan Terjaring Razia sedang Nongkrong di Warkop

Redaksi Global News