Global-News.co.id
Sport Utama

Borneo FC Pangkas Jatah Libur, Langsung Fokus Latihan di Jogjakarta

Libur dipangkas, pemain Borneo FC langsung berlatih di Jogjakarta

JOGJAKARTA (global-news.co.id) – Hasil kurang memuaskan di seri 1 Liga 1 2021/2022 membuat jatah libur Borneo FC ditiadakan. Sultan Samma dkk tetap menggeber latihan ketika tiba di Jogjakarta pekan lalu.

Manajer Borneo FC, Farid Abubakar, menuturkan, jatah libur sebenarnya sudah disiapkan. Namun imbas hasil seri kontra Persita Tangerang di laga terakhir menyebabkan situasi berubah.

“Jeda pertandingan cukup lama dua pekan dan awalnya kami berencana meliburkan pemain. Tapi karena hasil yang didapat tak sesuai ekspektasi, tim langsung bergegas ke Jogjakarta untuk terus berlatih,” ujar Farid.

Meski intens berlatih, Farid menyebut timnya tetap mendapat jatah libur. Namun waktu rehat diberikan hanya saat akhir pekan. “Agar pemain tetap rileks tetap latihan normal dengan jatah libur setiap pekan. Semoga persiapan ini bisa dimaksimalkan,” imbuhnya.

Wajar jika skuad Pesut Etam dituntut berbenah. Sebab meski tak terkalahkan di empat laga terakhir, semua pertandingan hanya berakhir imbang. Hasil tersebut membuat berbagai pihak terutama suporter meminta adanya perubahan performa di seri 2.

“Kami coba merespons semua keluhan. Salah satunya dengan mendatangkan pelatih baru (Risto Vidakovic). Semoga mental tim lebih baik di laga selanjutnya,” kata dia. (ins, edt)

baca juga :

Tambah 15, Pasien COVID-19 di Jatim per 21 April Jadi 603 Orang

Redaksi Global News

Predator Seks Reynhard Sinaga Divonis Seumur Hidup, KBRI London Hormati Putusan Pengadilan

Redaksi Global News

Soal Pemberhentian Terawan, Bahayakan Masa Depan Kedokteran

Redaksi Global News