Global-News.co.id
Sport Utama

Macan Kemayoran Pelajari Gaya Main Mahesa Jenar

Tim Macan Kemayoran Persija siap cabik PSIS

JAKARTA (global-news.co.id) – Usai menghadapi PSS Sleman di laga perdana  Liga 1 2021/2022, tim Macan Kemayoran Persija Jakarta akan berduel melawan PSIS Semarang di partai kedua musim ini. Laga tersebut bakal tersaji di Stadion Indomilk Arena, Kabupaten Tangerang, Minggu (12/9).

Pelatih Persija, Angelo Alessio, memastikan persiapan para pemainnya sudah berada di jalur yang tepat. Sisa beberapa hari menjelang pertandingan akan dimanfaatkan untuk meracik strategi yang ideal guna menghadapi PSIS.

“Para pemain bekerja sangat keras. Semua sudah berada di jalur yang tepat dan itu sangat penting bagi kami,” kata Angelo.

Lebih lanjut pelatih asal Italia itu juga sudah mulai melihat strategi PSIS lewat rekaman video. Hal itu dilakukan agar para pemain bisa mengantisipasi kelebihan tim berjuluk Mahesa Jenar itu.

“Kami masih punya beberapa hari lagi untuk mempersiapkan tim. Jadi, kami akan menyiapkan 2-3 solusi untuk menghadapi PSIS,” tuturnya lagi.

Angelo menambahkan ambisi timnya untuk meraih kemenangan tentunya akan menemui rintangan. Terlebih PSIS sedang percaya diri setelah memenangkan laga pertama kontra Persela (4/9) dengan skor 1-0.

“Kita siap untuk bisa merebut kemenangan perdana. Intinya kami harus memberikan 100 persen kemampuan kita,” tuturnya. (lib)

baca juga :

Kampung Topeng Malang Bersama TKSK Bersih-bersih Kampung

Redaksi Global News

Raja’e Minta MTQ ke-29 Sukses Penyelenggaraan dan Sukses Juara

gas

Setelah 47 Tahun, Raja Saudi Akan Kunjungi Indonesia

Redaksi Global News