Global-News.co.id
TNI

TMMD Kodim Gresik, Pasang Bronjong di Tepi Jalan Rawan Longsor

Gresik – Operasi TMMD Reguler 111 Kodim 0817/Gresik yang dipusatkan di Desa Siwalan Kecamatan Panceng Kabupaten Gresik, mengerjakan berbagai sasaran fisik, antara lain membuat, dan memasang bronjong pada tepi jalan desa setempat. Sedangkan untuk ukuran kawat bronjong yang dipasang ada dua jenis, yakni ukuran 28 x 5 meter dan 20 x 6 meter

Kapten Inf Siari Pasiter Kodim 0817/Gresik, Selasa (06/07/2021) menjelaskan, pemasangan kawat brojong di tepi jalan yang rawan longsor, pemasangan harus dilakukan karena untuk mengantisipasi longsor

“Ada dua ukuran kawat bronjong yang dipasang, demikian pula dengan mata bronjong yang dibuat, ada dua jenis antara lain berbentuk segi enam dan segi empat,” kata Siari.

Ukuran panjang dan ketebalan serta model mata bronjong ini menurut Siari, disesuaikan dengan kondisi medan dengan berpedoman pada rumus konstruksi bangunan.

Kawat bronjong yang selesai dibuat ditempatkan di lokasi rawan longsor selanjutnya diisi batu kali satu demi satu. Tentara dan warga bersama -sama menyusun batu kali ke dalam kawat bronjong secara rapi. *

baca juga :

Sudah Waktunya Kita Berkarya untuk Negeri

gas

Semua Pekerjaan RTLH Berjalan Lancar karena Material Telah Siap

Titis Global News

Kompol Hery Setyo Gantikan Kompol Samirin sebagai Kapolsek Buduran

Redaksi Global News