Global-News.co.id
TNI

Satgas TMMD Segera Rampungkan Pekerjaan Fisik

 

Gresik – Demi mancapai hasil yang maksimal untuk masyarakat, sesuai dengan rencana TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 111 Kodim 0817/Gresik terus digenjot, Senin (12/07/2021).

Dengan sasaran pembangunan pasangan Pavingisasi jalan Sepanjang 617 Meter di Desa Siwalan yang melibatkan satgas TMMD dan Masyarakat desa dengan presentasi pembangunan sudah mencapai 90 persen lebih.

Pembuatan Paving blok jalan yang saat ini di kerjakan sudah sampai pada tahap pasang Paving pinggir untuk pengunci jalan.

Lebih lanjut untuk sasaran di desa tempat pelaksanaan kegiatan TMMD juga sudah mencapai presentasi yang sama pula. Sampai dengan saat ini satgas dan masyarakat terus bekerja bersama sama menyelesaikan pekerjaan fisik rampung sebelum penutupan TMMD.

“Seluruh rangkaian kegiatan dilaksanakan dengan gotong-royong demi mencapai tujuan yakni membantu menyelesaikan sarana dan prasarana demi kepentingan masyarakat,” tutup Pasiter Kodim 0817/Gresik Kapten Inf Siari. *

baca juga :

Besi untuk Pondasi Rumah Harus Besi Berkualitas Tinggi agar Bangunan Tahan Lama

Titis Global News

Satgas Gabungan TMMD Gresik Pasang Rangka RTLH

gas

Kemanunggalan TNI dan Rakyat Terwujud di Lokasi Penggilingan Jagung