Global-News.co.id
TNI

Komsos Adalah Kegiatan Non Fisik Satgas TMMD Kodim Gresik

Gresik,- Meskipun tubuh masih letih dan lelah. satgas TMMD 111, Kodim 0817/Gresik juga melakukan
komunikasi sosial (komsos) kepada warga desa itu.

Dengan menghormati budaya lokal, satgas TMMD menghampiri salah satu warung rumah di desa itu. Kehadiran satgas TMMD langsung disambut ramah oleh warga yang sedang asik duduk di rumah tersebut, Rabu (7/7/2021).

Dikatakan Dan SSK, Kapten Inf Bambang Kusharyanto jika komsos bagian dari program non fisik,dan
seluruh satgas TMMD disetiap kesempatan yang ada, harus mensosialisasikan protokol kesehatan kepada warga masyarakat.

“Satgas TMMD memiliki rasa tanggung jawab terhadap keselamatan warga Desa Siwalan, Kecamatan Panceng Kabupaten Gresik, guna mencegah Covid-19. Tentunya
kita juga membagikan masker disaat sosialisasi Prokes,” kata Dan SSK.

baca juga :

TNI AL dan BKKBN Gelar Program Keluarga Keren Bebas Stunting di Madura

Warga : Membayangkan Saja Sudah Senang, Apalagi Rampung

gas

Satgas TMMD 111 Gresik Serahkan Bantuan Beras bagi Warga Siwalan

Titis Global News