Global-News.co.id
TNI

Anggota Satgas TMMD Bekerja Serius Walau Terlihat Santai

Gresik,- Sudah hampir satu bulanan ini terlihat kesibukan yang tak henti-hentinya membayangi hari-hari anggota Satgas TNI dan warga sejak dimulainya aktifitas TMMD Kodim 0817/Gresik, hingga kini masih saja tampak terlihat mereka sedang berjibaku dengan pekerjaan, Kamis (08/07/2021).

Kegiatan TMMD yang berada di Desa Siwalan ini merupakan program TMMD yang Ke 111 yang dilakukan oleh Kodim Gresik, dalam program pembangunannya manyasar salah satu jalan desa yang ada di desa tersebut.

Lihat saja misalnya Sersan dua Wahyudi (30), salah satu anggota TNI yang tergabung dalam satgas TMMD Kodim Gresik, dia masuk dalam tim angkut mengangkut adukan. saat bekerja, dia terlihat begitu bersemangat dan menikmatinya.

“Bekerja ala sersan saya ini, Serius tapi santai alias Sersan, yang penting dinikmati saja kerjaan, nanti juga rampung kan ya,”Ujar Sersan dua Wahyudi, saat ditemui dilokasi.

baca juga :

Percepatan Pembangunan untuk Mendukung Kemajuan Sumber Daya yang Ada

Titis Global News

Rapikan Jalan, Penutupan TMMD Sebentar Lagi

Titis Global News

Kesabaran Modal Utama dalam Setiap Kegiatan TMMD

Titis Global News