Global-News.co.id
TNI

Mahmudi Sukarela Bantu Pengerjaan TMMD ke-111 Kodam 0817/Gresik

GRESIK – Merasa terpanggil jiwanya Mahmudi dengan sukarela demi mewujudkan keinginannya dan juga warganya dalam pemerataan pembangunan, karena saat ini sedang mendapatkan berkah pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa Reguler ke- 111.

Mahmudi warga Siwalan Kecamatan Panceng Kabupaten Gresik, Rabu (30/6/2021) mengatakan, merasa terpanggil dirinya dengan sukarela membantu kegiatan TMMD reguler ke-111 Kodim 0817/Gresik.

“Medan yang sulit tentu tidak menjadi penghalang bagi say dalam melakukan kegiatan sehari-hari dalam mencukupi ekonomi keluarga. Saya berharap dengan dilaksanakannya program TMMD yang saat ini sudah kita kerjakan mulai pra TMMD ini ke depan dapat bermanfaat dapat meningkatkan ekonomi warga keluarga sya,” katanya.

Menurutnya, tak pandang bulu, baik kaum Adam dan Hawa bersatu padu bekerjasama mewujudkan kemajuan desa Siwalan, agar tidak ketinggalan dengan desa-desa yang lain. Semua warga berharap pekerjaan TMMD akan rampung sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan.

Sementara, Pasiter Kodim 0817/Gresik Kapten Inf Siari menjelaskan, TMMD merupakan pelaksanaan pembangunan di lintas sektoral sehingga kedepannya diharapkan dapat meningkatkan ekonomi masyarakat terutama di daerah pedesaan yang saat ini kita kerjakan. Selain itu perlu diketahui bahwa TMMD ini sebagai TNI tentu kita berharap pelaksanaannya dapat kita selesaikan dengan baik dan lancar. *

baca juga :

Manunggal, Satgas TMMD Gresik Bersama Masyarakat Hasilkan Karya Nyata

Titis Global News

Kedekatan Satgas TMMD Bertujuan untuk Mengetahui Keluhan dan Kesulitan yang Dihadapi Warga

Redaksi Global News

Bahkan Pemasangan Kusen Pintu Serta Jendela Sudah Terpasang

Titis Global News