Global-News.co.id
TNI

Bantuan Bedah RTLH, TNI Bersama Warga Lakukan Penimbunan Lantai

GRESIK – Anggota Personel Pra TMMD  bersama warga Dusun Bejan, Desa Siwalan, Kecamatan Panceng, Kabupaten Gresik, bekerja melakukan penimbunan rumah milik salah satu warga penerima bantuan rumah tidak layak huni (RTLH), Jumat (11/6/2021).

Bantuan bedah rumah ini merupakan kerjasama Kodim 0817/Gresik dengan pemerintah daerah Kabupaten Gresik. Kebersamaan untuk melakukan penimbunan RTLH ini terlihat saat Serka Sumarto bersama anggota yang lain dengan menggunakan gerobak dorong arco melangsir material timbunan.

Kegiatan Pra TMMD bersama masyarakat ini, kata Serka Sumarto dalam rangka penimbunan lantai rumah milik warga yang masuk kedalam program penerima RTLH.

“Rumah ini salah satu bedah rumah dalam program TMMD Reguler ke-111 Kodim 0817/Gresik yang akan dibuka secara resmi pada 15 Juni mendatang. Saat ini sedang berjalan, dan tahap pengerjaanya masuk ke penimbunan sebelum dilanjutkan pengecoran lantai,” sebutnya. *

baca juga :

TMMD Adalah Kebersamaan Warga dan Satgas TMMD yang Begitu Besar

Titis Global News

Pendim Gresik Siap Menangkan Lomba Karya Jurnalistik

gas

Dansatgas, Sedikitnya 150 Prajurit TNI Akan Sukseskan TMMD di Desa Siwalan

Titis Global News