Global-News.co.id
TNI

Ayunan Tangan Mulyono Pecah Batu Begitu Kuat dan Cepat

Gresik,- Tak terasa pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler 111 Tahun Anggaran 2021 sudah memasuki minggu ke dua. Oleh karena itu seluruh Komando Distrik Militer (Kodim) yang mendapatkan program tersebut sudah berlomba-lomba menyelesaikan pekerjaannya.

Seperti halnya yang dilakukan oleh Peltu Wiyono ini, dengan ayunan tangannya yang begitu kuat dan cepat mampu untuk memecahkan batu-batu besar yang ada di depannya.

Hal ini ia lakukan untuk kepentingan warga Desa Siwalan dalam memajukan perekonomian mereka sehingga harapan kedepan untuk menjadi desa yang maju dapat terlaksana.

“Kita sudah terbiasa dengan kerja cepat karena dengan kerja cepat dan sesuai dengan arahan dari atas kita dapat segera menyelesaikannya,” katanya, Selasa (29/6/21).

Sementara itu, Kepala Desa Siwalan Suhartono nampak kagum dengan apa yang dilakukan Peltu Wiyono yang begitu cepat mengayunkan palunya sehingga dengan sekali ayun batu besar pecah.

“Sungguh membanggakan beliau. Sakali ayun saja sudah pecah batu sebesar ini,” pungkasnya. (*)

baca juga :

Kesabaran Modal Utama dalam Setiap Kegiatan TMMD

Titis Global News

Kasus Brigadir J, Kapolri Ungkap 25 Polisi Tak Profesional Tangani TKP

Redaksi Global News

Setiap Hari Satgas TMMD Targetkan Pekerjaan Agar Pencapaian Tepat Waktu

Titis Global News