Global-News.co.id
Pendidikan Utama

Pertamina Rosneft – Petrokimia Tuban Siapkan 38 Beasiswa Pendidikan di PEM Akamigas

Selama 2 hari Jumat dan Sabtu (28-29/5/2021) dilaksanakan uji tertulis mandiri. Dilanjutkan dengan wawancara langsung terhadap 48 putera puteri Kecamatan Jenu.

BLORA (global-news.co.id) – Kuota sebanyak 38 beasiswa pendidikan tinggi disiapkan oleh Pertamina Rosneft Pengolahan dan Petrokimia (PRPP) bagi warga Tuban Jawa Timur. Khususnya putera daerah di Kecamatan Jenu, sebagai wilayah ring 1(satu) yang terdampak proyek untuk belajar di Politeknik Energi dan Mineral (PEM) Akamigas.

Selama 2 hari Jumat dan Sabtu (28-29/5/2021) dilaksanakan uji tertulis mandiri. Dilanjutkan dengan wawancara langsung terhadap 48 putera puteri Kecamatan Jenu. Terbagi dalam 2 sesi, pagi dan siang untuk membatasi jumlah peserta. Selama pelaksanaan ujian, tetap mematuhi protokol kesehatan.

Perwakilan Dinas Pendidikan Kabupaten Tuban Ainur Rosyid Rida menyampaikan, bahwa Tuban saat ini sedang berupaya meningkatkan human development indeks atau indeks pembangunan manusia. Yang saat ini di kabupaten Tuban masih kategori di bawah dibandingkan kabupaten lain di Jawa Timur.

Menurutnya, ada tiga hal yang mempengaruhi indeks pembangunan manusia. Yang pertama adalah faktor kesehatan, kemudian yang kedua adalah faktor ekonomi, dan pendidikan. “Untuk itu, pendidikan ini terus digencarkan agar bisa meningkatkan indeks pembangunan manusia di Kabupaten Tuban,” ujarnya.

Karena kata dia, tingkat indeks pembangunan manusia juga diukur dari lamanya menjalani pendidikan. Adalah sebuah keberuntungan bagi para peserta yang mengikuti seleksi. “Terima kasih kepada PEM Akamigas yang turut berpastisipasi dalam meningkatkan kompetensi, kualifikasi anak-anak di Jenu,” lanjut Ainur.

Dia berharap peserta bisa lolos seleksi dari hasil jerih payah peserta.  Selain itu, kegiatan ini bisa dipertahankan dan perlu perluasan akses, agar masyarakat Kabupaten Tuban juga memiliki kesempatan untuk memperoleh pendidikan yang lebih tinggi.

Camat Jenu M Maftuchin Riza menyampaikan total sebenarnya ada 62 pendaftar.  Yang terseleksi administrasi sebanyak 50, namun ada 48 peserta yang bisa maju ke tahap berikutnya. “Manfaatkan sebaik-baiknya, Insyaallah semuanya ini fair sesuai kemampuan adik-adik. Jadilah yang terbaik,” katanya.

Sebelum ujian dimulai, tata tertib dan panduan ujian dijelaskan oleh Arif Harutama selaku koordinator ujian PMB PEM Akamigas. rno

baca juga :

Badrut Tamam Dapat Gelar Kebangsawanan dari Kraton Surakarta

gas

Mudahkan Pasien, RSU Haji Luncurkan Aplikasi SIPP

2022, Smart Meter Listrik Bakal Terpasang ke 1 Juta Pelanggan

Titis Global News