Global-News.co.id
Indeks Tapal Kuda Utama

Ipuk-Sugirah dan Yusuf-Gus Riza Resmi Berebut Tiket Bupati Banyuwangi

 

Ketua KPU Kabupaten Banyuwangi Dwi Anggraini

BANYUWANGI (global-news.co.id) – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Banyuwangi menetapkan pasangan Ipuk Fiestiandani Azwar Anas-H Sugirah dan Yusuf Widyatmoko-KH Muhammad Riza Aziziy sebagai Calon Bupati dan Wakil Bupati Banyuwangi pada Pilkada 2020.

Ketua KPU Kabupaten Banyuwangi Dwi Anggraini mengatakan kedua pasangan calon itu ditetapkan melalui rapat pleno tertutup. “Setelah melalui tahapan penerimaan dan verifikasi berkas syarat pencalonan dan syarat calon, KPU menyatakan dua bakal pasangan calon Ipuk Fiestiandani Azwar Anas-H Sugirah dan Yusuf Widyatmoko-KH Muhammad Riza Aziziy telah memenuhi syarat untuk ditetapkan sebagai pasangan calon,” katanya, Rabu (23/9/2020).

Ipuk Fiestiandani Azwar Anas-H Sugirah dan Yusuf Widyatmoko-KH Muhammad Riza Aziziy ditetapkan sebagai pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati pada Pilkada 9 Desember 2020, tertuang dalam Surat Keputusan KPU Kabupaten Banyuwangi Nomor 362/HK.03.1-Kpt/3510/KPU-Kab/IX/2020.

Informasi yang diperoleh, pada tahapan penetapan pasangan calon, KPU Kabupaten Banyuwangi hanya mengumumkan hasil penetapan pasangan calon dengan ditempel di papan pengumuman KPU setempat.

Tahapan Pilkada 2020 selanjutnya, pada Kamis (24/9/2020), KPU akan melaksanakan pengundian dan pengumuman nomor urut dua pasangan.  tyo

 

baca juga :

Gus Muhdlor Sebut Budidaya Lele Jadi Alternatif Kebutuhan Pangan Keluarga

Redaksi Global News

Capai 22 Persen, RTH Surabaya Lampaui Batas Minimal Pemerintah Pusat

Redaksi Global News

Jelang Pilkada Serentak di 19 Kab/Kota di Jatim, Khofifah Ajak Parpol Jaga Kondusifitas

Redaksi Global News