Global-News.co.id
Madura Utama

IPNU-IPPNU Berjuang di Atas Fondasi Islam Rahmatan Lilalamin

Wabup Raja’e hadir dalam pelantikan pengurus IPNU-IPPNU Pamekasan.
PAMEKASAN (global-news.co.id) – Bupati Pamekasan BadrutTamam menegaskan semangat juang para aktifis Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU)  dan Ikatan Putra Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) sangat luar biasa. Pada aktifis organisasi ini bertumpu pada semangat dan keinginan yang luas untuk mengubah dirinya dan mengubah masyarakat di lingkungan sekitarnya.
“Selama bergaul dengan rekan rekan pengurus dan aktifis IPNU dan IPPNU saya selalu menemukan semangat yang luar biasa, keinginan untuk merubah dirinya merubah lingkungannya merubah masyarakat sekitar. IPNU dan IPPNU juga memiliki dan komitmen untuk memberikan solusi terbaik bagi kehidupan kebangsaan keindonesiaan,” katanya.
Penegasan Bupati Badrut Tamam itu disampaikan terkait dengan pelantikan pengurus IPNU dan IPPNU Cabang Pamekasan Periode 2020-2022, yang digelar di Lapangan Galis Senin (24/8/2020) malam. Sayang BadrutTamam  berhalangan hadir dalam acara ini. Dia mewakilkan pada wakilnya, Raja’e.
Dalam rekaman video yang beredar dan dikeluarkan oleh Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setdakab Pamekasan, Badrut Tamam menegaskan model pendekatan IPNU dan IPPNU dalam berjuang adalah model Islam yang rahmatan lilalamin, Islam yang mengajak bukan Islam yang mengejek, Islam yang merangkul bukan Islam yang memukul.
Ajaran Islam yang seperti itulah yang selalu menjadi bagian dari spirit utama seluruh rekan dan rekanita sahabat sahabati IPNU dan IPPNU.
“Sebagai organisasi kawah candra di muka Nahdlatul Ulama tentu etos dan semangat rekan dan rekanita IPNU dan IPPNU  tidak bisa kita remehkan begitu saja. IPNU  dan IPPNU  mestinya menjadi bagian dari actor utama perubahan besar arus dari kelompok kelompok muda di kabupaten Pamekasan ini,” harapnya.
Terkait dengan pelantikan pengurus IPNU dan IPPNU Pamekasan periode 2020-2022, dia menyampaian atas nama Pemkab mengucapkan selamat dan sukses. Dia meminta agar menjadi organisasi tempat menempa pengalaman menjadi generasi yang handal.
“Hari ini IPNU dan IPPNU akan dilantik karenanya atas nama Pemkab Pamekasan mengucapkan selamat dan sukses atas pelantikan rekan dan rekanita pengurus cabang Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama dan Ikatan Putra Putri Nahdlatul Ulama. Jadikan organisasi ini sebagai tempat menempa pengalaman hidup untuk bisa menjadi generasi yang berdaya saing di masa depan,” ungkapnya.
Karena itu dia meminta agar sumberdaya manusia yang dimiliki IPNU dan IPPNU Pamekasan untuk terus diasah menjadi generasi yang jujur dan mempertahankan kepercayaan publik.
“Pastikan bahwa sumber daya kecepatan, profesionalisme,  kejujuran dan kepercayaan terus dilatih untuk menjadi generasi IPNU dan IPPNU yang unggul yang membanggakan serta menjadi generasi masa depan yang bisa menjadi pemimpin untuk melakukan perubahan,” pungkasnya. (mas)

baca juga :

Kapolresta Sidoarjo Bezuk Bocah Gastroschisis di Tanggulangin

Redaksi Global News

Liga 1: Jelang Laga Pekan ke-10, Arema FC Berupaya Bangkit

Redaksi Global News

Dukung Perwali No 67 Tahun 2020, John Thamrun Tegaskan Pemulihan Ekonomi Harus Diperhatikan

Redaksi Global News