Global-News.co.id
Madura Utama

Bupati  Pamekasan Akui Rakhmatsyah Berhasil Jaga Pamekasan dari Praktik Tak Terpuji

Bupati Badrut Tamam memberi cenderamata pada Tengku Rakhmatsyah.
PAMEKASAN (global-news.co.id) – Bupati Pamekasan Badrut Tamam menegaskan Tengku Rakhmatsya SH, MH, mantan Kajari Pamekasan, selama mengabdi menjadi Kajari Pamekasan menunjukkan kinerja yang luar biasa. Bersama Forkopimda Tengku Rakhmatsyah dinilai bisa menjaga Kabupaten Pamekasan dari beberapa praktik yang tidak terhormat.
“Terimakasih, Tengku, yang telah bekerja luar biasa di kabupaten  ini dan mudah-mudahan di tempat baru Medan bisa menciptakan atmosfer kerja luar biasa lagi. Lalu beranjak ke yang lebih tinggi. Indonesia untuk bisa semakin maju sejahtera kedepan membutuhkan pejabat yang mampu bekerja menghindarkan diri dari praktik tidak terpuji,” ujarnya.
Badrut Tamam mengungkapkan hal itu pada saat memberi sambutan dalam acara Kenang Sambut Kejari Pamekasan, di Pendopo Ronggosukowati, Jumat (8/8/2020).
Tengku Rakhmatsyah dimutasi menduduki jabatan baru sebagai Kajari Kota Medan. Dia digantikan oleh seorang jaksa yang sedaerah denganya, dari Aceh, yakni Mukhlis SH.
Badrut Tamam mengatakan dirinya dan semua jajaran Pemkab Pamekasan berkomitmen untuk menjalankan roda pemerintahan yang bersih berwibawa dan harus melayani rakyat secara jujur ikhlas dan excellent. Karena itu dia mengaku mendapat dukungan baik dengan semangat Tenku Rakhmatsyah yang memiliki komitmen kuat untuk menjaga aparat negara dari praktik yang tak terpuji.
Badrut Tamam mengakui bahwa selama menjalankan tugas menjadi orang nomor satu di Kejaksaan Negeri Pamekasan, Tengku Rakhmatsyah berhasil mendampingi juga mengedukasi para pihak, mulai dari Kades maupun seluruh jajaran di pemerintahan kabupaten Pamekasan untuk senantiasa bekerja sesuatu yang sesuai aturan, tidak keluar dari ketentuan yang sudah ditetapkan.
”Saya dan Pak Wabup menyampaikan terima kasih atas kinerjanya yang mendidik. Kami mengucapkan selamat dan sukses bertugas ditempat yang baru sebagai Kajari Kota Medan,  mudah-mudahan di tempat baru bisa makin baik kariernya,” harapnya.
Sementara itu, kepada Kajari Pamekasan yang baru Mukhlis SH, pengganti Tengku Rakhmatsyah, Badrut Tamam mengharap agar bisa bekerja sama yang baik dengan para pihak di Pamekasan dan melanjutkan kebaikan dan kerjasama yang selama ini telah dijalankan oleh Tenku Rakhmatsyah.
“Kerjasama yang baik yang konstruktif untuk kemudian bisa membuat beberapa kegiatan disini nyaman, cepat,  professional bermanfaat dengan outcome yang jelas,  bisa kita laksanakan bersama sama untuk mendorong percepatan pembangunan menuju kesejahteraan di kabupaten Pamekasan,” tuturnya.
Acara Kenang Sambut Kajari Pamekasan ini dihadiri oleh Wakil Bupati Pamekasan, Raja’e, Kapolres Pamekasan AKBP Joko Lestari, Sekdakab Totok Hartono dan sejumlah pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dilingkungan Pemkab Pamekasan. (mas)

baca juga :

Poligami Diperdakan di Kabupaten Pamekasan

Redaksi Global News

Liga 3 Jatim, Deltras Sidoarjo Rilis Pemain dan Pelatih

Redaksi Global News

SIG Manfaatkan Solar Panel untuk Penerangan, Peralatan Kantor dan Pabrik

Redaksi Global News