Global-News.co.id
Indeks Nasional Utama

17 Juli: Tambah 1.462 Kasus, Kini Positif COVID-19 di Indonesia 83.130 Orang

Update kasus corona di Indonesia hingga 17 Juli 2020.

JAKARTA (global-news.co.id) — Kasus positif virus corona (COVID-19) di Indonesia hingga 17 Juli 2020 pukul 12.00 mengalami penambahan sebanyak 1.462 kasua baru. Sehingga, jumlah akumulasi positif COVID-19 sebanyak 83.130 orang.
“Kita dapatkan hasil konfirmasi positif sebanyak 1.462 orang, sehingga total kasus positif akumulatif saat ini adalah 83.130 orang,” ungkap Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Virus Corona (COVID-19) Achmad Yurianto di Media Center Gugus Tugas Nasional Percepatan Penanganan COVID-19 Graha Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Jakarta, Jumat (17/7/2020).
Yuri mengatakan, akumulasi data kasus tersebut diambil dari hasil uji pemeriksaan sebanyak 29.176 spesimen menggunakan metode Polymerase Chain Reaction (PCR) maupun Tes Cepat Molekuler. “Kami telah melakukan pemeriksaan sebanyak 29.176 spesimen,” jelas Yuri.
Yuri juga melaporkan saat ini pasien yang sembuh bertambah 1.489 orang, sehingga akumulasinya menjadi 41.834 orang. Sementara itu, kasus meninggal bertambah 84 orang sehingga akumulasinya menjadi 3.957 orang.
Selain itu, saat ini sebanyak 46.493 orang menjadi suspek COVID-19. Kasus positif ini tersebar pada 464 kabupaten/kota di seluruh provinsi di Tanah Air. dja, wah

baca juga :

Sosialisasi dan Bimtek Desa: Gubenur Khofifah Ajak Semua Elemen Jauhi Korupsi

Redaksi Global News

Yusril: Presiden saja Tidak Berwenang Berhentikan Kepala Daerah, Apalagi Instruksi Mendagri

Redaksi Global News

KPK Jerat Anak Buah Kepala Daerah terkait Cuci Uang di Kasino

Redaksi Global News