Global-News.co.id
Gresik-Sidoarjo-Mojokerto Indeks Utama

Wabup Qosim Lantik 85 Pejabat Fungsional di Lingkungan Pemkab Gresik

Pelantikan dan pengambilan sumpah 85 pejabat fungsional di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Gresik, Jumat (19/6/2020).

GRESIK (global-news.co.id) – Wakil Bupati Gresik Dr. Mohammad Qosim melantik dan mengambil sumpah 85 pejabat fungsional di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Gresik, Jumat (19/6/2020).
Selain Wakil Bupati Gresik, pelantikan yang berlangsung di Ruang Mandala Bakti Praja Kantor Bupati Gresik juga dihadiri oleh sejumlah Kepala OPD Pemkab Gresik.
Tampak di kursi undangan para pejabat yang dilantik itu adalah sebagian besar adalah Aparatur Sipil Negera (ASN) anggota Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Gresik, yaitu sebanyak 80 orang.
Sedangkan pejabat fungsional yang lain adalah masing-masing 1 orang Pengawas Sekolah dari Dinas Pendidikan Kabupaten Gresik. Satu orang dokter spesialis, satu orang Bidan dan dua orang Pejabat fungsional pengelola barang dan jasa.
Dalam pidatonya, Wakil Bupati Gresik Mhammad Qosim menyampaikan selamat kepada pejabat fungsional yang dilantik.
“Anda dilantik untuk mengisi jabatan yang lebih tinggi dari jabatan Anda terdahulu, ini tentunya akan semakin besar tingkat tanggung jawab saudara. Saya berharap Anda bisa lebih melaksanakan tugas ini dengan rasa tanggung jawab yang penuh,” tandas Wabup Qosim.
Kepada 80 orang anggota Satpol PP yang dilantik, Wabup menyampaikan terima kasih kepada para anggota penegak Perda ini. Para anggota Satpol PP ini yang dulunya masuk dalam jabatan struktural, saat ini menjadi pegawai dan pejabat fungsional.
Di masa new normal tanggap darurat COVID-19, peran serta anggota Satpol PP sangat dibutuhkan untuk menegakkan Peraturan Bupati Nomor 22 Tahun 2020 tentang pedoman masa transisi menuju tatanan normal baru pada kondisi pandemi COVID-19 di Gresik. sep

baca juga :

Wujudkan SDM Unggul, Pelindo Bantu 49 Perangkat Komputer

Redaksi Global News

Ketua Kwarcab Sidoarjo Lantik Pengurus Pusdiklatcab hingga DKC

Redaksi Global News

Livi Zheng, Sutradara Asal Blitar Sukses di Hollywood: Gelar Amazing Blitar dan Terus Berkarya Mengharumkan Nama Indonesia

gas