Global-News.co.id
Indeks Metro Raya Utama

RSJ Menur Rawat 11 ODGJ Positif COVID-19

Rumah Sakit Jiwa Menur mencatat 11 ODGJ ( Orang Dengan Gangguan Jiwa) tertular virus COVID-19. Mereka kini dalam perawatan rumah sakit milik Pemprov Jawa Timur tersebut.

SURABAYA  (global-news.co.id) –  Rumah Sakit Jiwa Menur mencatat  11 ODGJ (Orang Dengan Gangguan Jiwa) tertular virus COVID-19. Mereka kini dalam perawatan rumah sakit milik Pemprov Jawa Timur tersebut.

Direktur Rumah Sakit Jiwa Menur, dr M. Hafidin Ilham, saat dihubungi Rabu (3/6/2020), menyebutkan ke sebelas ODGJ itu bukan hanya pasien dari Surabaya saja, melainkan juga dari luar kota.  Rinciannya 6 pasien dari Surabaya, sisanya dari Gresik, Tuban, Bangkalan, dan Blitar.

Seperti diketahui, RSJ Menur termasuk  salah satu rumah sakit rujukan COVID-19 yang disediakan Pemprov Jatim.  Selain pasien dengan gangguan kejiwaan, RS Menur juga melayani pasien umum. Khusus untuk COVID-19, rumah sakit ini menyiapkan 112 tempat tidur. Dari jumlah tersebut 17 di antaranya disediakan khusus bagi ODGJ. “Saat ini RS Jiwa Menur menyediakan tempat tidur untuk pasien COVID-19 sebanyak 112. Di antaranya 17 tempat tidur kami siapkan untuk pasien jiwa yang dicurigai COVID-19,” ujarnya kepada wartawan di Gedung Negara Grahadi Surabaya, Selasa (2/6/2020).

Dari 17 bed, sejak minggu kemarin sempat terisi 12 pasien ODGJ yang berstatus Pasien Dalam Pengawasan (PDP). Ke-12 ODGJ tersebut kemudian menjalani tes swab PCR. “Dari 2 kali tes ternyata  yang 5 orang negatif COVID-19 sehingga dipulangkan,” imbuhnya.

Mereka yang yang terkonfirmasi positif COVID-19 saat ini masih dirawat di RSJ Menur. Mereka menjalani perawatan dan isolasi.  eno

baca juga :

Ketua ISEI Pusat Muliaman D. Hadad: Tak Hanya Bank, Mahasiswa Pun Harus Terjuni Fintech

gas

Tekan Pengeluaran Anggaran, Bapemperda Jatim Akan Selektif Buat Perda

Redaksi Global News

Projek dalam Masa Penyelesaian, Pekerja Projek JTB Belum Terima Gaji

Redaksi Global News