Global-News.co.id
Indeks Metro Raya Utama

24 Juni : Tambah 181, Positif COVID-19 di Jatim 10.282 Orang, 3.236 Sembuh

Gubernur Khofifah Indar Parawansa

SURABAYA (global-news.co.id) — Penambahan kasus positif COVID-19 di Jatim hari ini masih terjadi. Hingga 24 Juni ada tambahan sebanyak 183 orang, sehingga total kumulatif pasien positif  COVID-19 di Jatim mencapai 10.282 orang.
Tambahan kasus baru sebanyak 183 itu terbanyak disumbangkan oleh Kota Surabaya sebanyak 84 orang. Kasus terbanyak kedua disumbangkan dari Kabupaten Sidoarjo sebanyak 27 orang. Kemudian ada tambahan dari sejumlah daerah, di antaranya 3 orang Kab Malang,1 orang Kab Magetan,1 orang Kab Lamongan, 19 orang Kab Gresik, 1 orang Kab Kediri.
Kabar baiknya, meski ada tambahan 183 kasus baru, tetapi  241 orang pasien dinyatakan sembuh sehingga jumlah total  pasien sembuh COVID-19 Jatim per 24 Juni 2020 mencapai 3.236 orang.
Artinya, update hari ini pertambahan pasien sembuh Jatim lebih banyak dibandingkan pertambahan kasus positif baru.
Hal itu sebagaimana disampaikan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa di Gedung Negara Grahadi, Rabu (24/6/2020) malam.
“Alhamdulillah kecepatan penambahan kesembuhan melebihi penambahan kasus baru. Semoga ini adalah pertanda bahwa pandemi sudah sampai puncaknya, sebab kasus aktif mulai turun karena mulai banyak yang sembuh dibandingkan kasus baru,” ucap Khofifah.
Dengan pertambahan jumlah pasien sembuh hari ini, maka angka persentase kesembuhan pasien COVID-19 di Jatim juga melonjak menjadi 31,47 persen.
Penambahan pasien sembuh sebanyak 241 orang hari ini disumbang dari banyak daerah di Jawa Timur.
Terbanyak disumbang dari Kota Surabaya sebanyak 168 orang, kemudian ada 1 dari Kota Batu, 2 dari Kabupaten Bondowoso, 1 dari Kabupaten Lamongan, 3 dari Kabupaten Gresik, 1 dari Kabupaten Kediri, 2 dari Kabupaten Ponorogo, 1 dari Kota Kediri dan 3 dari Kabupaten Bangkalan.
Hingga 24 Juni 2020, terdapat 27.709 Orang Dalam Pemantauan (ODP), 10.816 Pasien Dalam Pengawasan (PDP). Sementara itu, total pasien meninggal dunia 767 orang.
Lima daerah di Jatim dengan kasus positif COVID-19 tertinggi yakni Kota Surabaya: 4.962 orang (sembuh 1.838 orang, meninggal 369 orang),  Kab. Sidoarjo: 1.287 orang (sembuh 207 orang, meninggal 97 orang),  Kab. Gresik: 534 orang (sembuh 77 orang, meninggal 55 orang),  Kab. Pasuruan: 295 orang (sembuh 58 orang, meninggal 23 orang)
dan Kab. Lamongan: 226 orang (sembuh 83 orang, meninggal 30 orang). tri

baca juga :

Indonesia Masters, Pelatih Kecewa Penampilan Praveen/Melati Tidak Nasionalis

Redaksi Global News

Rebut Emas Duilian Putri, Tim Wushu Taolu Jatim Lampaui Target di PON XX Papua

Redaksi Global News

Warga Rungkut Demo, Fasilitas Umum Senilai Rp 800 Miliar Berubah Jadi Dealer

Titis Global News