Global-News.co.id
Indeks Mancanegara Utama

Muncul Klaster COVID-19 Baru, Seoul Tutup Klub dan Bar

Otoritas kesehatan Seoul mengidentifikasi adanya klaster infeksi baru di Itaewon, distrik yang memiliki kehidupan malam tersibuk di Seoul. Pemerintah Kota Seoul telah memerintahkan penutupan untuk semua klub dan bar setelah adanya lonjakan kasus baru COVID-19 .

SEOUL (global-news.co.id)– Pemerintah Kota Seoul telah memerintahkan penutupan untuk semua klub dan bar setelah adanya lonjakan kasus baru COVID-19 sehingga meningkatkan kekhawatiran akan adanya gelombang infeksi virus corona baru kedua.
Pada Sabtu (9/5/2020) waktu setempat otoritas kesehatan Seoul mengidentifikasi adanya klaster infeksi baru di Itaewon, distrik yang memiliki kehidupan malam tersibuk di Seoul.
Hingga saat ini, ada lebih dari dua lusin kasus terkait dengan pria 29 tahun yang dites positif COVID-19 setelah menghabiskan waktu di lima klub dan bar di Itaewon pada akhir pekan lalu.
Otoritas kesehatan sudah memperingatkan akan terjadinya lonjakan infeksi. Mengingat ada sekitar 7.200 orang yang diperkirakan mengunjungi lima tempat tersebut. “Kecerobohan dapat menyebabkan ledakan infeksi COVID-19,” ujar Walikota Seoul, Park Won-soon ketika mengumumkan penutupan klub dan bar, seperti dimuat CNA.
Lebih lanjut, Park juga menyerukan kepada mereka yang telah mengunjungi lima klub dan bar tersebut untuk segera melapor. Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Korea (KCDC) mengatakan, dari 18 kasus baru yang dilaporkan pada Sabtu, 17 di antaranya memiliki keterikatan dengan klaster Itaewon. Pada Minggu (10/5/2020), KCDC sendiri melaporkan 34 kasus baru, yang merupakan kasus harian tertinggi dalam sebulan terakhir. Sehingga total infeksi COVID-19 di Korea Selatan saat ini sudah mencapai 10.874 kasus. zis, cna, kcd

baca juga :

Dilibas Bali United, Persela Kian Dekat Terdegradasi

Berada di Grup B, Tim Sepakbola Jatim Pantang Remehkan Lawan

Redaksi Global News

Fadhilah Budiono Resmi Jabat Bupati Sampang Tiga Periode