Global-News.co.id
Madura Utama

Milenial Job Fair 2019, Tersedia 2000 Lebih Peluang Kerja

Badrut Tamam tinjau peserta MJF di Islamic Center.

PAMEKASAN (global-news.co.id – Pemkab Pamekasan melalui Dinas Tenaga Kerja setempat selama dua hari mulai Rabu (4/9/19) menggelar Milenial Job Fair ( MJF) 2019. Kegiatan ini digelar di Gedung Islamic Center Jalan Trunojoyo Pamekasan dan dibuka secara resmi oleh Bupati Pamekasan Badrut Tamam.

Hadir dalam pembukaan acara tersebut Kepala Dinas Tenaga Kerja Jawa Timur dan Kepala Dinas Tenaga Kerja empat kabupaten di Madura. Kepala Bakorwil IV Pamekasan, para kepala SMK Negeri dan swata, kalangan pengelola lembaga kursus, perguruan tinggi, para camat dan lurah se Pamekasan.

Bupati Badrut Tamam mengungkapkan MJF ini merupakan bagian dari ikhtiar membuka informasi bagi pencari kerja di Pamekasan untuk menemukan peluang kerja.

“Mudahmudahan perusahaan dan lembaga yang kerjasama bisa beri informasi yang cukup dan bisa buka peluang yang luas untuk pencari kerja di Pamekasan,” katanya.

Dia mengungkapkan angka pengangguran terbuka di Pamekasan sekitar 13 ribu lebih. Kalau dibandingkan dengan jumlah desa sebanyak 159 desa dan kelurahan dan jumlah penduduk Pamekasan yang mencapai 800 ribu lebih, maka pencari kerja di Pamekasan, kata dia, sangat kecil.

Akan tetapi, lanjutnya, bukan berarti setiap masyarakat sudah dapat pekerjaan yang pantas. Tantangan berikutnya bagi pemerintah adalah bagaimana ciptakan peluang kerja yang luas dan pelayanan melalui SDM yang berdaya saing. Karena kedepan, kata dia, ada dua persoalan besar yaitu SDM dan skill yang baik dan kecepatan berinovasi.

“Pemerintah kedepan yang cepat dan gesit berinovasi. Menuju itu semua dibutuhkan skill dan SDM yang bagus. Maka Perguruan tinggi, SMK, perlu duduk bersama susun program agar para alumninya memiliki skill yang berdaya saing. Jika tidak maka mereka tidak bisa bersaing dengan kebutuhan kerja.” paparnya.

Terkait dengan hal itu Badrut Tamam mengaku telah bangun komunikasi dengan Kemenko Ekuin untuk sebuah program membangun ekonomi melalui Pengambangan Ekonomi Kawasan (PEK). Dia mohon restu agar rencana itu bisa beri jalan peluang kerja yang luas tidak hanya untuk Pamekasan namun untuk daerah lainnya.

Dia berharap seluruh daerah di Madura membangun komunikasi untuk menangani masalah ketenaga kerjaan di Madura. Dia menginginkan ada komitmen semangat para pimpinan daerah di Madura untuk menawarkan konsep pembaharuan dalam membangun Madura, agar stakeholder di Madura mau bekerjasama mengangkat derajat Madura.

Sementara itu Kepala Dinas Tenaga Kerja Pamekasan Arif Handayani mengungkapkan berdasarkan survey ketenaga kerjaan, jumlah penduduk Pamekasan tahun 2018 sebanyak 871 ribu. Dengan jumlah angkatan kerja 458 ribu. Sedangkan angka pengangguran terbuka 13.385.

Jumlah perusahaan peserta yang berpartisipasi dalam MJF 2019 adalah sebanyak 52 perusahaan dan lembaga. 32 berasal dari local Madura dan sisanya berasal dari daerah lainnya di Jawa Timur. Sedangkan angka peluang kerja yang tersedia dari 52 perusahaan itu mencapai 2000 lebih lowongan kerja, baik untuk tenaga kerja di dalam negeri maupun luar negeri. (mas)

baca juga :

PT Pertamina Lubricants Raih Dua ‘Corporate Image Awards’

Produksi Surplus di Tengah Pandemi, Jatim Tetap Jadi Lumbung Pangan 16 Provinsi di Indonesia Timur

Redaksi Global News

Pemain Muda Persebaya Marselino Ferdinan, Berharap Seminggu Lagi Bisa Ikut Latihan