Global-News.co.id
Ekonomi Bisnis Indeks Utama

Bersama Ludruk Cak Kartolo, BI Kembali Kampanye Cinta Rupiah

SURABAYA (global-news.co.id) – Bank Indonesia (BI) kembali menggelar kampanye agar masyarakat semakin mencintai Rupiah dengan cara yang unik.

Setelah kampanye 3D yakni Dilihat, Diraba, dan Diterawang untuk mendeteksi uang palsu, kini BI melakukan kampanye 5 Jangan.

Lima Jangan meliputi Jangan Dilipat, Jangan Dicoret, Jangan Distapler, Jangan Diremas, dan Jangan Dibasahi.

Uniknya kampanye 5 Jangan ini dilakukan BI dengan cara berbeda. BI bekerjasama dengan komunitas Ludruk Irama Sinar Budaya Nusantara dengan bintangnya Cak Kartolo.

Untuk itu kampanye 5 Jangan digelar dalam pertunjukan dengan lakon Semanggi Suroboyo episode Deloken Disek di Gedung Balai Budaya, Surabaya Minggu (24/3/2019).

Pertunjukan ludruk berdurasi 1,5 jam ini mengangkat cerita tentang sebuah keluarga dengan sang bapak yang masih menyimpan uang dengan metode zaman old yaitu disimpan di bantal dan bukan di bank.

Saat sang bapak membutuhkan uang tersebut untuk biaya pernikahan anaknya, baru diketahui bahwa uangnya itu sebagian telah habis masa edarnya, beberapa di antaranya rusak dan bahkan juga terdapat uang palsu.

Difi A. Johansyah, Kepala Perwakilan BI Provinsi Jawa Timur, mengatakan, uang Rupiah merupakan wujud kedaulatan Bangsa Indonesia.
Bank Indonesia mengajak masyarakat untuk menjaga kedaulatan Indonesia dengan mencintai dan menjaga Rupiah.

Dikatakan Difi, pagelaran ludruk ini selain menjadi sarana komunikasi kreatif untuk mengkomunikasikan kebijakan Bank Indonesia kepada masyarakat, juga merupakan wujud komitmen BI untuk mengangkat kembali seni budaya lokal.

“Harapannya, semakin banyak masyarakat yang mencintai dan mendukung ludruk sehingga mampu mendorong perekonomian Jawa Timur melalui sektor pariwisata,” tutur Difi. (fan)

baca juga :

Mahasiswa ITS Gagas Inovasi untuk Kurangi Limbah Baterai Komersial

Titis Global News

Pengusaha Sambut Positif Kementerian Investasi, tapi Kewenangan Harus Ditambah

gas

Potensi Berlimpah, Jember Libatkan Mediagram Lokal

Redaksi Global News