Bang Komar gerah juga dengan tingkah polah Pionadin kalau berhalo-halo di grup WA semasa SMA dulu. Bagaimana tidak, Pionadin yang kini sudah berumur 55 tahun itu, tingkahnya ngalah-ngalahi anak muda. Selalu yang di posting di grup WA, kalau tidak berduaan dengan cewek, juga memposting saaat makan siang, malam atau sarapan. Hampir setiap hari Pionadin memposting gambar-gambar tersebut dengan teks yang beberapa teman membuat geli juga.
Biasanya Pionadin mengawalinya dengan kalimat. “Pagi kawan. Mari sarapan bubur Jakarta. Semoga sehat. Barokah. Selamat pagi, ayo bekerja, tapi jangan lupa sarapan dulu”. Uwak kancana sedheh. Mon tak memposting moso cewek, pasteh so kakanan. Mak lakonah pamer maloloh. Hiiiii. (Itu temanmu. Kalau tidak memposting dengan cewek, pasti makanan. Kok kerjaannya pamer terus. Hiiii, Madura Red) ” kata Lylilun menjapri Mat Tadji.
“Biarlah. Kalau tak ada Pionadin kan tak ramai grup ini. Kalau Pionadin tak ‘Pemeran’ kan tak ada yang dibahas. Anggap saja, itu bunga-bunga grup. Biasa Pionadin, molae lambak gik jeman kita SMA, laaa dek iyeh kanak rowah (Biasa Pionadin, mulai dulu saman SMA, gaya Pionadin yang seperti itu, Madura Red).
“Tapi aku jijik. Sudah berumur, kok postingannya dengan cewek-cewek muda-muda. Siapa dia. Teman kantornya apa bagaimana. Kalau di Jakarta apa begitu mudah menggandeng cewek. Jijik aku,” kata Lelylun.
Tak lama, Pionadin memposting lagi saaat makan siang di sebuah restoran. “Selamat makan siang kawan. Semoga barokah,” kata Pionadin dalam postingannya.
“Jek terlalu kanak. Sedheh memposting ngakan siang areh teyah, mak padheh so tello areh se kapongkor (Jangan terlalu kawan. Kamu memposting makan siang hari ini, kok sama dengan tiga hari lalu, Madura Red,” kata Komar.
Lalu grup WA tersebut menjadi ramailah dengan komentar yang dikarenakan Pionadin yang selalu “pemeran” di Medsos. Ada yang muak dengan ulahnya. Ada yang ketawa-ketawi hingga ada yang biasa-biasa saja;. Ya inilah dunia maya. Semua bisa dipoles. Semua bisa diagendakan. Pokoknya semua……… Yang jelas kita harus bijak menggunakan media medsos, karena semua ada aturan mainnya.(*)