Global-News.co.id
Metro Raya

PA Surabaya Tambah Jumlah Hakim

 

GN/FAKHRUR ROZIQ Tujuh hakim Pengadilan Agama dilantik Wakil Ketua PA Atifatur Rahmaniyah
GN/FAKHRUR ROZIQ
Tujuh hakim Pengadilan Agama Surabaya dilantik Wakil Ketua PA Surabaya Hj Atifaturrahmaniyah SH MH

SURABAYA (Global News)-Di tengah sorotan terhadap citra sebagai pengadil, Wakil Ketua Pengadilan Agama (PA) Surabaya Hj Atifaturrahmaniyah SH MH melantik tujuh hakim di Pengadilan Agama Kelas I-A Surabaya di gedung aula instansi tersebut.

“Dengan penambahan jumlah hakim tersebut, semoga bisa semakin cepat menyelesaikan perkara sehingga mampu memberikan pelayanan prima kepada masyarakat,” ungkap Atifaturrahmaniyah ditemui Global News di tempat kerjanya, Jumat (12/2/2016).

Menurut hakim yang akrab disapa Atifatur, dengan dilantiknya tujuh hakim tersebut, maka jumlah hakim di PA Surabaya semula 22 orang, sekarang menjadi 28 orang hakim dengan satu orang hakim pindah tugas.  “Semoga hakim yang dilantik, bisa membawa perubahan yang signifikan,” ujar hakim kelahiran Pamekasan ini.

Sekadar diketahui, pelantikan ketujuh hakim tersebut, berdasarkan surat keputusan (SK) Nomor 3284/DJA/KP.04.6/SK/12/2015. Para hakim yang dilantik tersebut antara lain Nanang Nurdin, Bahrul Hayat, Amril Mawardi, Muhammad Chamim, Hj. Nurjaya, Siti Aminah, dan Wahid Yunarto.

Mantan Ketua PA Gresik ini juga berharap, hakim yang dilantik tersebut bisa menyelesaikan perkara dengan sebaik mungkin dan jauh dari korupsi, kolusi, dan nepotisme.  “Semoga barakah,” tambah hakim yang pernah menjabat sebagai Wakil Ketua PA Sidoarjo ini.

Selain melantik hakim penempatan baru, PA Surabaya juga melantik panitera pengganti (PP). “Untuk panitera pengganti yang dilantik ada dua orang. Di antaranya, Harudin SH dan Fifit Fitri Luthfiah Ningsih. Mudah-mudahan bisa mengemban amanah dengan baik,” pesannya. roz/zis

baca juga :

Pemprov Jatim Kembali Berikan Diskon Pajak Kendaraan Bermotor

Titis Global News

Kasus Positif Corona Jatim 196 Orang, Tuban Masuk Zona Merah Baru

Rapat Pleno, Ainur Rohim Jabat Ketua PWI Jatim Gantikan Akhmad Munir

gas