Global-News.co.id
Ekonomi Bisnis Indeks Utama

Pengguna GoPay Kini Bisa Tarik Tunai via ATM BCA

Pengguna GoPay kini dapat menggunakan fasilitas tarik tunai di seluruh ATM BCA yang tersebar di Indonesia.

JAKARTA (global-news.co.id) – BCA bersinergi dengan GoPay untuk meningkatkan kualitas layanannya. Berkat sinergi tersebut saat ini telah hadir fitur tarik tunai bagi pengguna GoPay yang dapat digunakan di seluruh ATM BCA yang tersebar di Indonesia.
VP Business Development GoPay Imam Akbar Hadikusumo menjelaskan di masa pandemi COVID-19 ini GoPay menjadi andalan dengan terus berinovasi memberikan kemudahan bagi pengguna. Fitur tarik tunai GoPay tersebut, didukung dengan jaringan ATM BCA yang luas dan tersebar di seluruh wilayah Indonesia, memudahkan pengguna GoPay untuk mengirimkan uang kepada rekan atau kerabat yang berada di luar kota atau belum memiliki akun bank.
“Penerima bisa dengan praktis tarik tunai di ATM BCA di mana saja tanpa kartu, dengan memanfaatkan fitur ini. Fitur ini juga sangat membantu pengguna GoPay yang sehari-hari terbiasa cashless, namun di beberapa kesempatan perlu tarik tunai,” kata Imam di Jakarta, Selasa (11/8/2020).
Sementara itu, Executive Vice President of Transaction Banking Business Development BCA, I Ketut Alam Wangsawijaya mengatakan BCA sebagai salah satu bagian dari sistem keuangan nasional berkomitmen untuk terbuka dalam peluang kerjasama dengan mitra developer e-wallet dalam memberikan financial experience yang seamless bagi nasabah BCA dan pengguna GoPay di Tanah Air
Untuk menikmati fitur ini, pengguna GoPay cukup melakukan upgrade akun ke GoPay Plus. Selain dapat memanfaatkan fitur tarik tunai, manfaat lebih GoPay Plus adalah pengguna dapat menggunakan fitur transfer sesama GoPay, rekening bank, limit GoPay yang lebih besar, serta ekstra proteksi Jaminan Saldo GoPay Kembali. “Cara upgrade ke GoPay Plus dapat diikuti dari tautan yang ada. Sedangkan informasi lebih lanjut tentang tarik tunai GoPay di ATM BCA,” katanya.
Hanya lima langkah mudah untuk proses tarik tunai dengan GoPay di ATM BCA. dja, ndo

baca juga :

Dikritik Sejak Keluarkan Aturan Baru, Akhirnya WhatsApp Angkat Bicara

Redaksi Global News

Hipmi Jatim Pasarkan Kopi dan Minyak Esensial di Dubai

Redaksi Global News

Hadapi New Normal, Koperasi di Jatim Harus Percepat Transformasi Digital